ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Ketua DPRD Batu Kukuhkan Heri Susilo dan Arta Wijaya Menjadi Anggota DPRD Penggantian Antar Waktu

August 23, 2023 by  
Filed under Serba-Serbi

Share this news

BATU– Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batu, Asmadi, resmi mengukuhkan Heri Susilo dan Arta Wijaya  sebagai anggota DPRD pergantian antar waktu (PAW)  dari  Fraksi Gerindra dalam Rapat Paripurna, Rabu ( 23/8/2023 ).

Keduanya menggantikan posisi yang sebelumnya diisi oleh Hari Danah Wahyono dan Katerina Dian Nefiningtyas.

Ketua DPRD Batu, Asmadi, menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan kontribusi yang telah diberikan oleh anggota DPRD sebelumnya, Hari Danah Wahyono dan Katerina Dian Nefiningtyas selama masa jabatan mereka.

Asmadi juga mengucapkan selamat datang kepada Heri Susilo dan Arta Wijaya serta berharap mereka dapat menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan berkomitmen untuk mewakili suara rakyat.

“Kami berharap saudara Heri Susilo dan Arta Wijaya dapat bersinergi dengan anggota DPRD lainnya untuk mengatasi berbagai isu dan tantangan yang dihadapi oleh Kota Batu ” ungkap Asmadi.

Dengan pengukuhan Heri Susilo dan Arta Wijaya sebagai anggota DPRD, diharapkan langkah-langkah konstruktif dan solutif akan terus diambil guna memajukan Kota Batu ke arah yang lebih baik.

Dalam upaya memperkuat kolaborasi antara eksekutif dan legislatif di Kota Batu, PJ. Walikota Aries Agung Paewai dalam sambutannya  menyatakan komitmennya untuk mendorong kerjasama yang lebih erat antara dua pilar tersebut.

“Pada pergantian antar waktu, dua anggota DPRD Kota Batu menyuarakan kesiapan mereka untuk bekerja bersama eksekutif guna mewujudkan pembangunan yang lebih baik bagi masyarakat,” tandas Aries.

Aries Agung Paewai menyampaikan pentingnya sinergi antara DPRD dan eksekutif dalam menyusun serta melaksanakan kebijakan publik. Ia menjelaskan kolaborasi yang kuat akan mempercepat proses pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat.

Walikota Aries Agung Paewai juga menegaskan pihaknya siap untuk membantu memfasilitasi pertemuan dan dialog antara anggota DPRD dan eksekutif. Ia berharap langkah ini akan memberikan kontribusi positif dalam menjawab kebutuhan masyarakat dan mengatasi berbagai tantangan yang dihadapi oleh Kota Batu.

“Pergantian antar waktu ini diharapkan akan menjadi momentum yang berarti bagi Kota Batu dalam memperkuat kerjasama antara anggota DPRD dan eksekutif. Dengan dukungan dan komitmen dari kedua pihak, diharapkan pembangunan dan pelayanan publik dapat lebih optimal dan berdampak positif bagi seluruh warga kota ” lanjut Aries

Sementara itu wakil Ketua 2 DPRD Batu Helli Suyanto yang juga ketua Partai Gerinda Kota Batu menegaskan  peran legislatif tidak hanya sebatas mengawasi, tetapi juga berperan aktif dalam merumuskan kebijakan-kebijakan yang akan memberikan dampak positif bagi warga Kota Batu. Dengan adanya wajah baru dari Partai Gerinda semakin memperkuat posisi dewan.

“Komunikasi yang terbuka antara legislatif dan eksekutif menjadi kunci keberhasilan dalam mencapai tujuan bersama.  adanya forum reguler yang memungkinkan kedua pihak berdiskusi dan mengambil keputusan yang mendukung pembangunan Kota Batu” tandas Helli usai rapat Pleno.

Disebutkan, Arta Wijaya akan ditempat di komisi C sedangkan Heri Susilo akan bergabung di komisi A.(Buang Supeno/ad


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.