ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Kabupaten Mempawah Juara Umum MTQ XXXI Provinsi Kalbar

September 1, 2023 by  
Filed under Nusantara

Share this news

SANGGAU – Kabupaten Menpawah berhasil meraih juawa umum Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-XXXI tingkat Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) tahun 2023 di Kabupaten Sanggau. Sementara Kota Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya menempati peringkat kedua dan ketiga.

Penutupan MTQ ke XXXI berlangsung di kawasan Sabang Merah ditandai dengan ditekanya tombol sirine, Kamis (31/8/2023) malam. Ribuan orang dari berbagai daerah se -Kalimantan Barat turut menyaksikan rangkaian kegiatan acara penutupan.

Bupati Sanggau Paolus Hadi menyampaikan rasa syukur pelaksanaan MTQ ke-XXXI tingkat Provinsi Kalbar berjalan dengan lancar dan sukses.

” Saya mengucapkan mohon maaf sebesar-besarnya kepada seluruh kafilah dan kontingen apabila pelayanan yang kami berikan tidak memuaskan,” ujarnya.

Menurut Paolus Hadi menyelenggarakan suatu kegiatan pasti ada kekurangan,dan kelebihanya, untuk itu Ia berharap ke depan pemerintah Kabupaten Sanggau akan berupaya untuk memperbaiki kekurangan-kekurangan tersebut agar lebih baik lagi.

“Kami melakukan ini dari hati yang paling dalam dan berupaya sebisa mungkin untuk mebuat kafila dan kontingen yang mengikuti MTQ ini bisa nyaman dan mendapatkan pelayanan terbaik dan berkesan agar semua mendapatkan kesan yang positif selama mengikuti MTQ ke-XXXI di Sanggau,” ungkapnya.

Berikut peringkat MTQ XXXI tingkat Provinsi Kalbar tahun 2023 di Kabupaten Sanggau.

  1. Kabupaten Mempawah
  2. Kota Pontianak
  3. Kabupaten Kubu Raya
  4. Kabupaten Sanggau
  5. Kabupaten Sambas
  6. Kabupaten Ketapang
  7. Kabupaten Kapuas Hulu
  8. Kabupaten Melawi
  9. Kota Singkawang
  10. Kabupaten Landak
  11. Kabupaten Sintang
  12. Kabupaten Bengkayang
  13. Kabupaten Kayong Utara
  14. Kabupaten Sekadau

(Ariya)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.