ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Sebanyak 161 PNS Baru di Kubar Diambil Sumpah dan Janji

November 21, 2023 by  
Filed under Berita

Share this news

SENDAWAR – Sebanyak 161  Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang baru saja dilantik Sekdakab Kutai Barat (Kubar) diambil sumpah dan janji jabatan di Balai Agung Aji Tullur Jejangkat (ATJ) komplek perkantoran Pemkab Kubar, Selasa (21/11/2023)

Bupati Kutai Barat FX. Yapan dalam sambutannya yang dibacakan Sekretaris Daerah (Sekda) Ayonius mengatakan, pengambilan sumpah dan janji ini semakin meneguhkan jiwa korsa dan integritas para PNS di lingkungan pemerintah Kabupaten Kutai Barat dalam melaksanakan peran fungsinya sebagai abdi negara dan abdi masyarakat terlebih dalam mendukung perwujudan misi pembangunan butir ketiga yaitu, meningkatkan tata kelola pemerintah yang lebih baik bersih dan akuntabel.

“Pelaksanaan kegiatan pada hari ini merupakan implementasi dari peraturan pemerintah Nomor : 11 tahun 2017 pasal 39 tentang manajeman PNS,” ujarnya.

Ia menyebut, setiap calon PNS pada saat diangkat menjadi PNS wajib mengucapkan sumpah dan janji, dan pengambilan sumpah dan janji bagi PNS merupakan moment penting. Karena hal tersebut merupakan komitmen seorang pegawai untuk setia dalam menjalankan tugasnya.

“Mengemban amanah ini tentunya kita saling bersinggungan dengan kepentingan publik,” ungkapnya.

Dijelaskan, dengan memegang teguh sumpah dan janji akan membentuk karakter dan kepribadian para aparatur sipil negara yang lebih bertanggung jawab, berdedikasi, loyal dan bermental baik, bersih dan jujur demi terwujudnya pemerintah yang baik dan bersih.

“Sesuai dengan fisi pembangunan Kutai Barat semakin Adil, Mandiri dan sejahtera berlandaskan ekonomi kerakyatan dan peningkatan sumber daya manusia,” tuturnya.

Untuk di ketahui bersama yang diambil sumpah dan janji pada hari ini ada 161 orang yang terdiri dari 108 tenaga kesehatan dan 53 orang tenaga teknis. (arf).


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.