ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Kapolres Kutai Barat Kunjungi Polsek Bentian Besar, Muara Lawa dan Damai

February 10, 2024 by  
Filed under Kutai Barat

Share this news

KUTAI BARAT – Kapolres Kutai Barat AKBP Kade Budiyarta  didampingi Ketua Bhayangkari cabang Kutai Barat Ny. Rina Kade Budiyarta, Wakapolres Kompol Ahmad Abdullah dan Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Kutai Barat Ny. Debby Ahmad, para PJU Polres Kubar, Pengurus  Cabang Bhayangkari Kubar melakukan kunjungan kerja ke Polsek Bentian Besar dan Polsek Muara Lawa Kabupaten Kutai Barat, Kamis (8/2/2024).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kabagops Kompol E Teguh Budi S, Kabag SDM AKP Eko Adryanto, Kabag Log AKP Andreas T Paladang, Kasat Lantas AKP Budi Witikto, Kasat Reskrim AKP Asriadi, Kasat Resnarko AKP Wawan Gunawan, Kasat Samapta AKP Costa Siahaan, Kasat Binmas IPTU Sunarto, Kasat Intelkam IPTU Didik K, Kasat Polairud IPTU Decky Sasiang, Kasi Propam IPTU Tobing

Kapolres Kutai Barat dan Rombongan tiba di Mapolsek Bentian Besar sekira pukul 10.15 wita, disambut langsung oleh Kapolsek Bentian Besar AKP Irianto, SH dan Personel Polsek Bentian Besar. Kunjungan kerja dilanjutkan tatap muka dengan masyarakat Bentian Besar, dan dilanjutkan arahan kepada Personel Polsek Bentian Besar. Kemudian pemberian Bantuan Sosial berupa sembako kepada warga masyarakat Kecamatan Bentian Besar yang kurang mampu terkait dan personel Polsek. Pada kesempatan ini juga Kapolres Kubar memberikan arahan kepada personel Polsek Bentian Besar.

Selesai dari Kunker di Polsek Bentian Besar melanjutkan kembali Kunker ke Polsek Muara Lawa, dan sekitar pukul 13.15 Rombongan Kapolres Kubar tiba di Polsek Muara Lawa di sambut Kapolsek Muara Lawa Ipda Rinto Simanjuntak, Waka Polsek Ipda Arwan Widodo dan personel Polsek, selanjutnya Kapolres Kubar didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Kubar Ny. Rina Kade Budiyarta  memberikan Bansos berupa sembako kepada orang tua anak penyandang Stunting dan personel Polsek Muara Lawa, dilanjutkan arahan Kapolres kepada Personel Polsek Muara Lawa penekanan kepada anggota Polsek dan agar bisa menjadi sosok Polri yang di cintai masyarakat.

Pada pukul 15.30 wita Sekitar Kapolres Kubar dan rombongan melanjutkan kunjungan kerja ke Polsek Damai, setelah tiba di Polsek Damai, Kapolres Kubar beserta Rombongan langsung memberikan Bantuan Sosial berupa sembako kepada warga masyarakat yang kurang mampu, selesai Kapolres Kubar memberi kan Arahan dan penekanan kepada personel Polsek Damai terkait dengan tugas dan tanggung jawab sebagai anggota Polri.

Setelah kegiatan tatap muka Kapolres Kubar memberikan bantuan kepada salah satu anggota Polsek Damai Briptu Marisa yang mengalami sakit kangker otak pasca operasi dan penyembuhan.

” Tetap semangat ,” ucap Kapolres Kubar dalam memberikan dukungan kepada anggotanya. (arf)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.