ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Peringatan Hari Kartini dan Hari Kesatuan Gerak PKK Kota Batu Semarak di Graha Pancasila

April 21, 2024 by  
Filed under Nusantara

Share this news

BATU – Tim Penggerak PKK Kota Batu merayakan Hari Kartini dan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-52 bersamaan dengan acara Halalbihalal di Graha Pancasila, Balaikota Among Tani, Kota Batu, hari Minggu ( 21/4/2024 ).

Dalam laporan Ketua Panitia acara, Eny Rachyuningsih, menyampaikan  tujuan acara ini untuk meningkatkan kebersamaan dan kesatuan, sambil mengenang jasa R.A. Kartini dalam perjuangan emansipasi wanita. Eny juga menekankan bahwa Kartini adalah simbol semangat keadilan sosial, yang memberikan inspirasi bagi generasi saat ini.

Ketua TP PKK Kota Batu, Mardiana,  dalam sambutannya menyatakan Kartini adalah teladan bagi kaum wanita di Indonesia, dengan pemikiran merdeka dan cita-citanya untuk memajukan perempuan.

“Banyak sekali hal luar biasa yang diwariskan oleh R.A. Kartini ke generasi wanita saat ini. Mulai dari pikiran-pikiran merdeka hingga mempunyai cita-cita ingin memajukan wanita di indonesia,” kata Mardiana.

Mardiana menegaskan komitmen TP PKK Kota Batu dalam mendukung potensi perempuan sehingga bisa berkontribusi maksimal dalam pembangunan kota. PKK menjadi garda terdepan dalam perjuangan hak-hak perempuan dan pemberdayaan.

“Perjuangan Kartini bisa menjadi inspirasi bagi kita seorang wanita, agar terus mengamalkan pemikiran kartini yang luar biasa hingga tutup usia,”  tambahnya.

Sekretaris Daerah Kota Batu, Zadim Effisiensi, yang mewakili PJ.Walikota Batu, menambahkan bahwa semangat Kartini harus dilestarikan dan diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Dia juga mengharapkan kontribusi TP PKK Kota Batu dalam pembangunan kota dapat diabadikan dalam Museum Kota Batu yang akan dibangun.

Zadim juga berharap agar TP PKK Kota Batu dapat terus berkontribusi dalam pembangunan Kota Batu. Nantinya, sepak terjang TP PKK Kota Batu akan diabadikan ke dalam Museum Kota Batu yang akan dibangun.

“Saya memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada TP PKK atas jasanya dalam memajukan kesejahteraan masyarakat Kota Batu. Semoga semangat Kartini tidak lekang oleh waktu,” kata Zadim.

Peringatan Hari Kartini ini dimeriahkan dengan berbagai penampilan seni tradisional dan motivator untuk TP PKK. Acara ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk meningkatkan semangat emansipasi wanita dan kesejahteraan masyarakat Kota Batu.

TP PKK Kota Batu juga memberikan penghargaan kepada para kader PKK yang berprestasi sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi mereka dalam memajukan PKK dan kesejahteraan masyarakat Kota Batu.

Acara ini dihadiri oleh 150 orang, termasuk pejabat daerah, Ketua TP PKK Kota Batu, pengurus PKK, serta perwakilan organisasi wanita Kota Batu. Ini merupakan momentum berharga dalam mengenang jasa Kartini serta menguatkan semangat perempuan dalam berkontribusi bagi pembangunan kota dan kesejahteraan masyarakat. (Buang Supeno)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.