ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Peringatan Hari Buruh di Kota Batu: Kerjasama Wujudkan Pekerja  yang Kompeten

May 2, 2024 by  
Filed under Nusantara

Share this news

BATU–  Peringatan Hari Buruh atau May Day di Kota Batu, dipusatkan di Hall Arjuna Selecta, Kamis (2/5/2024).

Dinas Tenaga Kerja Kota Batu bersama SPSI, APINDO, PHRI, dan Dewan Pengupahan mengumpulkan 175 undangan, termasuk perwakilan dari berbagai organisasi.

Sekretaris Disnaker Kota Batu Adiek Imam menyampaikan , tema kegiatan ini adalah kerjasama untuk mewujudkan pekerja/buruh yang kompeten. Melalui peringatan Hari Buruh ini, Kota Batu semakin damai dan tercipta kerjasama harmonis antara Pemerintah, organisasi pengusaha, dan serikat pekerja/serikat buruh.

“Marilah kita jalin keharmonisan antara pekerja, perusahaan, dan pemerintah dalam situasi yang kondusif,” ujar Adiek.

Ketua APINDO Kota Batu, Suryo Widodo menegaskan pentingnya kerjasama untuk mewujudkan pekerja/buruh yang kompeten.

“Mewujudkan karyawan yang kompeten memang menjadi cita-cita yang baik, namun sulit dilaksanakan tanpa semangat dan kerjasama dari semua pihak serta dukungan dari PHRI, APINDO, SPSI, dan Pemerintah,” ungkap Suryo.

Menurut Suryo, sesuai dengan Undang-Undang Ketenagakerjaan, setiap perusahaan wajib mempekerjakan tenaga yang memiliki sertifikasi resmi.

“Jika tenaga kerja tidak dibekali dengan kemampuan yang sesuai aturan pemerintah dan bersertifikasi sebagai bentuk kompetensi, hal itu jelas melanggar UU,” paparnya.

Karyawan yang kompeten akan mampu bekerja dengan lebih efektif dan efisien, sehingga dapat menghasilkan produk atau layanan yang berkualitas.

“Seseorang dikatakan kompeten jika telah memiliki kecakapan bekerja pada bidang tertentu yang menggambarkan kualifikasi atau kemampuan, baik secara kualitatif maupun kuantitatif,” tambah Suryo.

Peringatan Hari Buruh di Kota Batu juga dimeriahkan dengan ceramah tentang hubungan industrial Pancasila oleh Kanwil Disnaker Jawa Timur, menegaskan pentingnya keselarasan dalam hubungan antara buruh, pengusaha, dan pemerintah untuk mencapai kemajuan yang berkelanjutan.(Buang Supeno).


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.