ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Operator Crent Terjatuh ke Sungai Mahakam

July 31, 2024 by  
Filed under Serba-Serbi

Share this news

SAMARINDA – Operator Crent Tongkang BG Labanan 6 bernama Siswaji (50), terjatuh ke Sungai Mahakam saat hendak melompat ke tongkang sebelahnya yang tengah tambat, Selasa (30/7) sekitar pukul 08.30 WITA di kawasan Sungai Lais.

Koordinator Unit Siaga SAR Samarinda, Riqi Efendi mengatakan bahwa berdasarkan kronologis yang diterimanya, saat tengah ada aktivitas penambatan kapal, posisi di tengah Sungai Mahakam.

“Korban ini mau menurunkan jangkar, dan saat mau melompat ke tongkang sebelahnya, tetapi malah justru terpeleset, dan terjatuh ke sungai, di sela-sela tongkang,” tuturnya saat ditemui di lokasi pencarian kawasan Sungai Lais.

Pasca kejadian itu rekan serta para anak buah kapal (ABK) yang melihat, bergegas langsung melakukan pencarian, tetapi tak kunjung ketemu.

“Setelah kami menerima laporan laka kerja ini, kami bersama tim gabungan langsung melakukan upaya pencarian, hingga sore hari, tetapi masih nihil,” sebutnya.

Riqi menyebutkan untuk hari pertama belum ditemui kendala yang berarti. Pencarian hari pertama masih dalam tahap normal dan arus tidak terlalu deras.

Untuk teknis pencarian sendiri kata Riqi dengan melakukan penyisiran di sekitar Tempat Kejadian Perkara (TKP), titik awal korban terjatuh, serta pemantauan dari udara (drone).

“Hari pertama kami fokus di sekitar TKP dulu, sekitar 500 meter, dari semua sisi. Termasuk berkoordinasi dengan kapal-kapal yang melintas, menyampaikan jika menemukan atau melihat, bisa menginformasikan ke posko pencarian,” pungkasnya. (non)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.