ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Pj Gubernur Kaltim Ingatkan Kondisi Pascapilkada

November 20, 2024 by  
Filed under Kalimantan Timur

Share this news

Pj Gubernur Akmal Malik melakukan pemantauan ke Gudang logistik KPU Kukar.

TENGGARONG – Usai melakukan monitoring dan evaluasi persiapan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 2024 di Kota Bontang,  Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim Akmal Malik lanjut ke Kabupaten Kutai Kartanegara  (Kukar).

Pj Gubernur Akmal Malik disambut Pjs Bupati Kukar Bambang Arwanto di Lapangan Putri Karang Melenu (PKM) Tenggarong, Selasa (19/11/2024).

Dari Lapangan PKM Tenggarong, Pj Gubernur Akmal Malik dan rombongan langsung menuju ke Kantor Bawaslu Kukar disambut Ketua Bawaslu Kukar Teguh Wibowo dan tim Gakkumdu Kukar.

“Apresiasi kepada Bawaslu dalam kesiapan pengawasan pilkada serentak, karena mampu mengoptimalkan digitalisasi dalam mendukung pengawasan tahapan pilkada serentak,” pesan Pj Gubernur Akmal Malik yang datang bersama Kapolda Kaltim Irjen Pol Nanang Avianto dan Forkopimda Kaltim.

Kepada jajaran Bawaslu Kukar, Akmal mengingatkan pentingnya antisipasi pascapilkada.  Karena, pengalaman-pengalaman di pilkada-pilkada sebelumnya, pasti ada tuntutan yang dilakukan pasangan calon atas pelanggaran saat pemungutan suara.

“Saya jujur, biasanya pascapilkada itu yang wajib diwaspadai kemungkinan-kemungkinan terjadi,” tegas Akmal.

“Pekerjaan Bawaslu tidak selesai sampai pencoblosan. Tapi juga pascapencoblosan,” sambungnya.

Ketua Bawaslu Kukar Teguh Widodo menjelaskan pilkada akan digelar di 20 kecamatan dengan kurang lebih 3.000 pengawas.  Bawaslu juga menyoroti  distribusi dan penempatan logistik, sebab kondisi luas wilayah dan cuaca ekstrem di Kukar.

Setelah mengunjungi Kantor Bawaslu Kutai Kartanegara (Kukar), rombongan Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik melanjutkan kunjungan kerja dan monitoring ke lokasi penyimpanan logistik Pilkada 2024 di Lapangan Futsal, Jalan Wolter Monginsidi Tenggarong.

Setelah menyaksikan kesiapan Kukar, Akmal optimis penyelenggaraan pilkada di daerah ini akan berlangsung lancar dan sukses.

“Secara umum saya melihat, kesiapan logistik di Kutai Kartanegara sangat bagus. Sudah semua disegel. Sangat cepat kerjanya. Informasi mereka penyelenggara akan mendistribusikan sejak 24 November,” ucap Akmal.

“Saya sarankan, lebih cepat dari itu lebih baik. Sebab, masih ada daerah atau wilayah di Kukar yang susah dijangkau akses transportasinya,” pesannya.

Makanya, lanjut Akmal, itu semua untuk antisipasi adanya pengurangan kertas suara. Sehingga bisa segera ditangani dengan cepat.

Selanjutnya, Akmal juga mengapresiasi kerja Bawaslu Kukar yang mampu memanfaatkan pendekatan-pendekatan digital sudah bagus.

“Artinya, meski Kukar itu memiliki wilayah yang luas, tapi kita tidak khawatir. Karena, dengan profesionalitas penyelenggara, maka kami yakin Pilkada Serentak di Kukar berlangsung sukses dan lancar,” jelasnya.

Mendampingi saat peninjauan ke gudang logistik, Ketua DPRD Kaltim Hasanuddin Mas’ud dan Komisioner KPU Kukar Purnomo. (sam)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.