ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Muhammad Udin Kritisi Jalan Rusak Akibat Kendaraan Berat

March 28, 2023 by  
Filed under DPRD Kaltim

Muhammad Udin

SAMARINDA– Anggota Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Timur Muhammad Udin menyampaikan kritik kondisi jalan rusak akibat kendaraan bermuatan berat yang beroperasi di wilayah Kalimantan Timur.

Hal ini disampaikan kepada Pemerintah Kaltim dalam Rapat Paripurna yang mengagendakan pembacaan laporkan keterangan pertanggungjawaban (LKPJ) oleh wakil gubernur Kaltim Hadi Mulyadi.

“Saya menyampaikan terkait aduan masyarakat tentang penggunaan jalan poros tenggarong-kota bangun oleh kendaraan bermuatan berat. Yang mengakibatkan kerusakan dan bahaya terhadap pengguna jalan lainnya,” ucapnya, Selasa (28/3/2023)

Udin mengatakan, aktivitas pengangkutan batu bara ilegal dan sawit dengan menggunakan mobil truk yang beroperasi di jalan umum berjumlah ratusan dan dilakukan siang sampai dengan malam hari. Bahkan pengendara biasa melakukan kegiatan dengan cara beriringan, sehingga menggangu pengguna jalan yang lain.

“Mereka seringkali konvoi sampai dengan 10 mobil, dan parahnya mereka seringkali tidak memberikan kesempatan pengendara lain untuk menyalib,” sambungnya.

Akibat hal tersebut, udin menyampaikan kehawatirannya akibat aktivitas tersebut. Dampak yang akan timbul bukan hanya pada kerusakan akses jalan, namun keamanan pengguna jalan, serta kesehatan juga akan terganggu. Mengingat debu yang dihasilkan juga dapat berdampak pada pernafasan.

“Oleh karena itu harus ada tindakan tegas yang dilakukan untuk memberantas hal tersebut,” tutupnya. (Ria)