ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Tiga Pengembang Kota Batu Serahkan Prasarana dan Utilitas ke Pemerintah

April 4, 2024 by  
Filed under Nusantara

BATU – Tiga pengembang di Kota Batu telah menyerahkan Prasarana, Sarana, dan Utilitas (PSU) kepada Pemerintah Kota Batu dengan total luas mencapai 173.065,48 meter persegi senilai Rp 980 miliar. Penyerahan ini ditandai dengan penandatanganan Berita Acara Serah Terima (BAST) Di Ruang Rapat Utama Lantai 5 Balaikota Among Tani, Kamis ( 4/4/2024 ).

Pengembang yang menyerahkan PSU yaitu PT Sarana Graha Sejahtera (Perumahan Panderman Hill) berlokasi di Kelurahan Sisir dengan luas PSU mencapai 167.712 meterpersegi. Kedua PT Mitra Adi Graha (Perumahan Pesona Batu Residence) yang berlokasi di Desa Oro-oro Ombo dengan luas PSU 2.648 meterpersegi dan ketiga, PT Parama Wiguna Yasa (Perumahan Villa Parama Panderman Hill) berlokasi di Desa Oro-oro Ombo dengan luas PSU 2.705,48 meterpersegi.

Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, menyambut baik langkah ini dan menyatakan kebanggaannya atas kepedulian para pengembang terhadap masyarakat Kota Batu. Dia menekankan pentingnya sinergi dan kerjasama antara pemerintah dan pengembang untuk memajukan daerah tersebut.

” Penyerahan PSU ini merupakan bentuk sinergitas dan kerjasama yang baik antara pemerintah dan pengembang, dan bentuk kepedulian pengembang sehingga PSU akan dapat bermanfaat bagi masyarakat luas,” ungkap Aries.

Aries mengungkapkan harapannya agar para pengembang terus meningkatkan investasi mereka di Kota Batu. Langkah ini diharapkan akan mempercepat kemajuan daerah dan meningkatkan ekonomi masyarakat. Pemerintah Kota Batu juga telah mengambil langkah-langkah sesuai dengan Undang-undang Nomor 1 Tahun 2011 untuk memastikan penyerahan PSU oleh para pengembang.

Hal ini melibatkan pengiriman surat kepada seluruh pengembang di Kota Batu, sosialisasi proses penyerahan PSU, kerjasama dengan Kejaksanaan Negeri Batu untuk pendampingan hukum, dan penundaan pengajuan Persetujuan Bangunan Gedung agar pengembang menyelesaikan penyerahan PSU.

Kegiatan ini dihadiri oleh pimpinan ketiga pengembang, Sekretaris Daerah, jajaran Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat, Lurah/Kepala Desa, serta Perwakilan Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Batu. Ini merupakan langkah penting dalam pembangunan Kota Batu yang lebih baik dan lebih berkelanjutan. (Buang Supeno)