ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Saleh Basire, Bangunkan Kaltim Dari Tidur

April 17, 2009 by  
Filed under Profil

Share this news

Pengorbanan HM Saleh Basire mengabdikan dirinya pada olahraga di Kalimantan Timur tidak perlu diragukan lagi. Bahkan, lewat tangan dinginnya ini, nama Kalimantan Timur dapat dikenal di kancah olahraga nasional.
Perhatian dan keseriusannya dalam olahraga membuat Saleh Basire  harus rela melanggar janji pada orangtua untuk segera menyelesaikan kuliahnya di IKIP PGRI. Ia yang mulai masuk kuliah pada tahun 1969 baru dapat menyelesaikan kuliah dan diwisuda pada tahun 1989.
Bagi Saleh Basire, pengorbanan ini merupakan bakti bagi daerah yang dicintainya. Semua bermula dari niatnya untuk mengangkat nama Kalimantan Timur di tingkat nasional. Sebelumnya, Kalimantan Timur hanya sering disebut dengan julukan ‘kalimantan tidur’ oleh daerah-daerah lain di Indonesia. Apalagi Kaltim memang selalu tertinggal dalam prestasi olahraga nasional.
Saleh secara bertahap mulai membina olahraga gulat. Dibantu oleh Gubernur Kaltim saat itu, Alm. HM. Ardans, ia membina para pegulat yunior Kaltim. Hasilnya langsung terbukti, pada Kejurnas Gulat Kelompok Umur Yunior di Kaltim tahun 1982, Kaltim berhasil mempersembahkan medali 3 emas, 3 perak dan 3 perunggu. Inilah awal Kaltim mulai terlihat prestasi di tingkat nasional. Prestasi ini terus dipertahankan 3 tahun kemudian, Bahkan dari 11 medali emas yang diperbutkan, Kaltim berhasil meraih 10 medali emas.
Cita-cita Saleh Basire mengangkat nama Kaltim di kancah olahraga nasional semakin nyata pada PON XIII di Jakarta. Saat defile pentupan, nama Kaltim disebut sebagai juara umum cabang olahraga gulat. Jerih payah dan pengorbanannya selama ini tidak sia-sia. Prestasi gulat Kaltim kembali terulang pada PON berikutnya.
Sebagai pelatih gulat Kaltim saat itu, Saleh Basire sempat mengenyam beberapa pelatihan tingkat internasional antara lain di Iran pada tahun 1979, Bagdad Iraq pada tahun 1983 dan Paris pada tahun 1986. Kesempatan memperdalam ilmu pelatih di luar negeri ini merupakan salah satu kunci sukses Saleh Basire membina dan melatih gulat Kalimantan Timur. Kunci sukses lainnya adalah motivasi yang besar dalam diri dan kesempatan membaca buku-buku di perpustakaan tempat Saleh Basire bekerja.
Banyak penghargaan atas prestasi dan dedikasi Saleh Basire membina olahraga di Kalimantan Timur. Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) PWI Kaltim sendiri tercatat pernah dua kali memberikan anugrah SIWO AWARD sebagai pembina olahraga padanya.
Peristiwa yang paling mengharukan seumur hidup Saleh Basire adalah saat ia bisa menunaikan ibadah haji tahun 2000 lalu. Semula ia tidak pernah membayangkan bisa naik haji ke Mekkah. Biaya naik haji ia peroleh dari bonus prestasi atlet gulat Kaltim pada PON XV-2000 di Surabaya. Saleh terharu, lewat pengorbanan selama ini, Allah SWT memberi jalan menunaikan rukum Islam kelima.
Saleh Basire berhasil membangun olahraga di daerah ini. Tidak ada lagi julukan Kalimantan tidur. Kaltim telah bangkit, bahkan saat ini telah menjadi salah satu daerah yang diperhitungkan dalam kancah olahraga nasional. (vb-02)

BIO DATA

Nama                : Drs. HM. Saleh Basire
Tpt/tgl lahir     : Sebakung, 18 Agustus 1948
Alamat              : Jl. Danau Poso RT 26 No. 27 Samarinda
Isteri                 : Hj. Masnun
Anak                  : 1. S. Indra Yudha
2. M. Riko Pramayudi


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.