ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

PT SKP – PT CNL Rayakan HUT Kemerdekaan ke 78 Republik Indonesia

August 18, 2023 by  
Filed under Nusantara

Share this news

SANGKULIRANG – Menyambut HUT ke-78 Kemerdekaan RI, PT Sumber Kharisma Persada (SKP) – PT Cipta Narada Lestari (CNL) yang berada di Kecamatan Sangkulirang, Kabupaten Kutai Timur, melaksanakan serangkaian acara yang meliputi upacara pengibaran bendera dan perlombaan.

Upacara pengibaran bendera dan lomba tersebut dilaksanakan di Lapangan PT SKP – PT CNL dan diikuti oleh seluruh karyawan.

Bertindak sebagai Inspektur upacara, Rano Adhidarma, Administratur PT SKP – PT CNL, dalam sambutannya menyampaikan kemerdekaan Indonesia tidak terlepas dari jasa para pahlawan yang telah gugur di medan pertempuran. Rano juga mengatakan jika para pahlawan bertempur dengan segenap jiwa raga dan  mempertahankan semangat juang demi merebut kemerdekaan. Kini masa perjuangan melawan penjajah sudah lewat, sekarang pembangunan sedang dialami.

“Jadikan perbedaan sebagai sebuah keunikan dalam berbangsa dan bernegara agar terlihat indah dengan banyaknya warna, dan janganlah menjadikan sebuah perbedaan sebagai kesombongan akan rasa paling benar dalam berfikir dan bertindak, karena perbedaanlah yang mengakibatkan perpecahan yang membuat bangsa dan negara melemah. Terus Melaju menuju Indonesia Maju,” ucap Rano Adhidarma.

Rano juga menekankan kepada seluruh karyawan agar selalu mengutamakan keselamatan dalam bekerja karena selalu ada keluarga yang menanti dirumah.

Setelah upacara berlangsung, manajemen PT SKP – PT CNL mengadakan lomba tarik tambang dan balap karung untuk dewasa dan anak-anak serta turnamen sepakbola dan voli. Tidak hanya perlombaan namun diakhir acara PT SKP – PT CNL juga melakukan penyerahan hadiah. (*)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.