ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Adu Berenang Menyeberang Sungai Mahakam, Total Hadiah Rp 50 juta

October 11, 2018 by  
Filed under Wisata

Share this news

Samarinda-Seperti juga tahun-tahun yang lalu, di Festival Mahakam selalu ada Lomba Berenang Menyeberangi Sungai Mahakam sebagai salah satu kegiatan di perairan Sungai Mahakam atau tahun ini dengan istilah water-sports race.

“Paling khas dari acara Festival Mahakam di perairan sungai Mahakam adalah lomba berenang menyeberangi sungai, yang tahun ini memperebutkan total hadiah Rp 50 juta,” kata Kepala Dinas Pariwisata Kota Samarinda Muhammad Faisal.

Lomba ini terbagi menjadi dua kategori yakni kelompok junior dan kelompok senior, kemudian masing-masing ada yang khusus untuk putera dan puteri, sehingga total 4 kategori. Tentu saja syarat utama harus bisa berenang dan dalam keadaan sehat. Khusus untuk kategori junior dengan usia dibawah 14 tahun harus ada keterangan izin dari orang tua. Panitia juga akan lakukan cek kesehatan sebelum diberangkatkan start.

Kegiatan ini akan dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 4 November 2018 pukul 07,00 Wita dengan titik kumpulnya di Dermaga Kantor Gubernur Jalan Gajah Mada Samarinda. Pendaftaran terus dibuka hingga H-1.

“Setelah registasi dan pemeriksaan, nanti seluruh peserta akan dibawa dengan kapal khusus yang disiapkan panitia ke daerah samarinda seberang untuk di lepas start menuju titik finish di Dermaga kantor Gubernur.” Faisal menjelaskan.

Sementara itu, untuk diketahui selain lomba berenang menyeberangi sungai Mahakam ada beberapa lagi acara di perairan sungai Mahakam, yakni : Lomba Balap Perahu Tambangan, Lomba Balap Power Boating, Lomba Balap Perahu Naga, Lomba Balap Perahu Dompeng dan Lomba Jetski. Untuk Informasi lebih lanjut dapat ke sekretariatan di Kantor Dinas Pariwisata Jalan Dahlia 69 Samarinda. (*/del)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.