ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Laga Desa 2018 Digelar di Talisayan

October 8, 2018 by  
Filed under Olahraga Lain

Share this news

Talisayan – Pertandingan olahraga bulutangkis tingkat Kecamatan Talisayan Kabupaten Berau,  dibuka oleh Wakil Bupati Berau, Agus Tantomo. di Pendopo Kecamatan Talisayan, Minggu (7/10/2018). Pertandingan tersebut sengaja digelar, guna mencari bibit atlet muda berbakat, untuk dapat dibina menjadi atlet yang dapat mengharumkan nama baik daerah dan Indonesia umumnya.

Pembukaan acara yang bertajuk ‘Laga Desa 2018’ tersebut, juga dihadiri langsung pejabat dari Kemenpora, Een Ermawati, Ketua Koni Berau, Ketua DPRD Berau, Kapolsek Talisayan, Sekkab Berau, Dispora Berau, Camat Talisayan serta unsur Unit Pelayan Terpadu (UPT) se Kecamatan Talisayan.

Agus Tantomo saat member sambutan sangat berharap pebulutangkis muda di daerah Berau Pesisr Selatan ini, lahir dan persembahkan prestasi terbaik untuk daerah.

“Tentunya melalui Laga Desa 2018 yang diselenggarakan Kemenpora di Berau ini, bisa memberikan motivasi bagi atlet muda kita, agar lebih giat berlatih. Jangan pernah merasa bosan untuk berlatih, kalian harus optimis, bahwa anak-anak desa sekalipun bisa berprestasi untuk negara,” pesan Agus Tantomo.

Program Laga Desa 2018 ini lanjut H Agus Tantomo, merupakan program baru dan kali pertama digelar pemerintah Republik Indonesia, di bawah pimpinan Joko Widodo. Dengan mencakup seluruh daerah-daerah terpencil di Indonesia, salah satunya adalah Kampung Talisayan. “Tentunya ini merupakan kebanggaan kita dan terimakasih kepada Kemenpora, yang sudah peduli terhadap perkembangan olahraga di Berau,” ujarnya.

Sementara sambutan Menteri Olahraga Imam Nahrawi melalui pejabat Kemenpora, Een Ermawati mengatakan, Kecamatan Talisayan menjadi salah satu kampung dari 136 kampung menjadi tuan rumah penyelenggara Laga Desa 2018 ini.”Agenda olahraga ini digelar di 12 kabupaten saja, dan Berau salah satu daerah yang diprioritaskan. Harapan kami, lahir atlet bulutangkis di sini dan itu sangat terbuka. Program ini akan terus ditindaklanjuti sesuai instruksi pak presiden.,” kata Een Ermawati.

Sedangkan laporan ketua pelaksana Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Berau, H Dakri mengatakan, sebanyak 4 kecamatan di Berau yang mendapat jatah tuan rumah Laga Desa 2018 ini. Kecamatan tersebut diantaranya Talisayan menggelar cabang olahraga (Cabor) bulutangkis, Kecamatan Batu Putih Cabor Atletik, Kecamatan Tabalar dengan Cabor Volly dan Kecamatan Biduk-Biduk dengan Cabor Sepak Takraw. Adapun cabor bulutangkis mempertandingkan 2 nomor yaitu kelompok usia dini tingkat pelajar, serta kelompok umum. (Yoi)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.