ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Dispora Kaltim Kembangkan Akademi Olahraga

November 1, 2024 by  
Filed under Olahraga Lain

Share this news

Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim, Rasman Rading

SAMARINDA — Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) terus berupaya mengembangkan potensi atlet muda melalui pembentukan akademi olahraga.

Kepala Bidang Pengembangan Prestasi Dispora Kaltim, Rasman Rading, menjelaskan, pembinaan atlet merupakan amanat undang-undang yang diwujudkan melalui Program Pembinaan dan Pelatihan Daerah (PPLD) dan Pelatihan Terpusat (PPLT), namun menurutnya pembinaan harus dimulai dari sekolah-sekolah dan usia dini.

“Dengan adanya akademi ini, kami melihat antusiasme yang tinggi dari masyarakat. Kami tidak perlu mengeluarkan banyak biaya, hanya menggaji pelatih, tetapi hasilnya sangat positif karena banyak bibit atlet yang bisa kita temukan,” ujarnya.

Akademi ini diharapkan dapat menjadi wadah baru yang mampu mencetak atlet berkualitas tanpa harus bergantung pada Sekolah Khusus Olahraga Indonesia (SKOI), yang biasanya memulai pembinaan sejak jenjang SMP.

“Jika kita latih anak-anak sejak usia dini, peluang mereka untuk berprestasi bahkan hingga tingkat internasional akan semakin besar dalam 10 hingga 15 tahun ke depan,” tambahnya.

Dispora Kaltim memprioritaskan dua cabang olahraga di akademi ini, yaitu basket dan voli. Keduanya dipilih karena selain memiliki banyak peminat, basket dan voli juga memiliki prospek baik sebagai cabang olahraga prestasi dan industri.

Rasman optimistis bahwa dengan pembinaan yang dimulai lebih dini, potensi perkembangan cabang olahraga lain, seperti pencak silat, bisa menyusul seiring ketersediaan pelatih dan anggaran.

Rasman menekankan, proses perekrutan atlet di akademi ini dilakukan langsung oleh para pelatih tanpa campur tangan pemerintah. Hal ini, menurutnya, bertujuan untuk memastikan bahwa bibit atlet yang dipilih benar-benar memiliki kemampuan dan potensi yang sesuai dengan kebutuhan pengembangan olahraga di Kalimantan Timur.

“Semakin banyak pusat pembinaan olahraga yang kita miliki, semakin besar pula peluang Kaltim untuk mencetak prestasi olahraga,” tutup Rasman. (yud/adv)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.