ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Kaltim Gencarkan Kampanye Cinta Produk Dalam Negeri

November 12, 2009 by  
Filed under Daerah

Share this news

SAMARINDA – Kampanye cinta produk dalam negeri terus digencarkan Pemprov Kaltim. Upaya ini diharapkan menjadi media untuk menggelorakan kecintaan masyarakat terhadap produk-produk dalam negeri. Kampanye ini juga diharapkan memberi imbas bagi kebangkitan dan kedaulatan ekonomi dalam negeri.
Demikian ditegaskan Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kaltim M Jauhar Efendi saat menjadi nara sumber pada Kampanye Cinta Produk Dalam Negeri di Hotel Harmonis  Tarakan, Rabu (11/11).   “Mencintai produk dalam negeri berarti secara langsung kita memperkuat kedaulatan ekonomi kita, mengurangi pengangguran dan menghemat devisa,”  kata Jauhar Efendi.
Antusias masyarakat sesungguhnya sangat tinggi untuk menggunakan produk-produk dalam negeri. Hanya persoalannya, produk-produk dari dalam negeri justru cenderung lebih mahal dibanding produk-produk yang berasal dari negara tetangga Malaysia.

Oleh sebab itu dibutuhkan kerja keras dan pemikiran seluruh pihak terkait, termasuk pemerintah kabupaten/kota untuk mendukung pengembangan produk-produk yang serupa dengan produk negara tetangga, namun tidak kalah dari sisi kualitas, kemasan dan seterusnya.

Keberpihakan pemerintah terhadap para pelaku ekonomi sektor UMKM hendaknya terus ditingkatkan agar produk-produk mereka bisa lebih berdaya saing. Hal ini diharapkan juga akan menciptakan lapangan-lapangan kerja baru di masyarakat.

“Perlu peningkatan kualitas produk dan perbaikan kemasan serta harga yang kompetitif dengan produk luar yang membanjiri kota Tarakan. Selain itu juga diperlukan upaya yang tegas terhadap illegal trading atau perdagangan gelap,” imbuh Johar.

Acara ini dihadiri tidak kurang dari 60 peserta yang berasal dari berbagai organisasi sosial wanita, camat dan lurah, serta perwakilan dari kabupaten/kota di Kaltim.
Nara sumber yang juga dihadirkan antara lain Margiyanto dari Universitas Borneo Tarakan. (vb-03)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.