ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Bupati Berharap KONI Kukar Terus Dirasakan Manfaatnya Bagi Atlet

December 23, 2023 by  
Filed under Olahraga Lain

Share this news

TENGGARONG  – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah berharap Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kutai Kartanegara dapat terus dirasakan manfaatnya terutama bagi atlet.

Hal tersebut dikatakan Edi Damansyah ketika menghadiri pelantikan pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kukar 2023-2027 yang kembali diketuai  Rahman di Pendopo Odah Etam Tenggarong Jumat (22/12/2023).

Edi mengucapkan selamat  kepada Ketua beserta seluruh Pengurus KONI Kukar  periode 2023 – 2027 yang dilantik. Diharapkannya agar Ketua KONI Kukar Rahman beserta seluruh jajaran pengurus lainnya dapat menjalankan tugas dan perannya, sesuai dengan amanah konstitusi organisasi, sekaligus memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat, khususnya dalam olahraga di daerah kita tercinta, odah etam Kutai Kartanegara IDAMAN.

Harapan ini menurutnya tidaklah berlebihan, KONI Kukar  telah lebih maju  dibuktikan dengan berjalannya program pembinaan dan pengembangan kegiatan olahraga, serta capaian prestasi di berbagai event kegiatan olahraga. Tapi Edi menginginkan KONI Kukar terus meningkatkan perannya dalam kemajuan olahraga Kukar

Keberadaan KONI sebagai wadah yang menaungi seluruh cabang olahraga tentu saja memiliki peran penting dan turut serta menjadi kontributor bagi pengembangan sumber daya manusia  pada umumnya.

Karena secara langsung maupun tidak langsung, kegiatan olahraga telah membuktikan dirinya sebagai salah satu instrumen memberikan pengaruh dalam pembentukan nilai dan karakter diri seseorang.

Olahraga mengajarkan tentang kedisiplinan, jiwa sportivitas, tidak mudah menyerah, semangat kompetitif yang tinggi, semangat bekerja sama, mengerti akan adanya aturan, serta berani mengambil keputusan. Nilai diri dan karakter seperti ini tentu saja menjadi aset penting , terutama dalam mengisi berbagai sendi pembangunan di daerah dan bangsa.

“Karena itu Saya berharap banyak dari Kepengurusan KONI Kutai Kartanegara yang dilantik pada malam hari ini untuk tetap konsisten dan komitmen, memberikan kontribusi terbaik baik daerah, saling bersinergi dan betulungan, mewujudkan Kutai Kartanegara yang sejahtera dan berbahagia,” ujarnya.

Pelantikan KONI Kukar dilakukan Ketua KONI Kaltim H Rusdiansyah Aras dan dihadiri Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, Sekretaris Daerah, Para Asisten dan Staf Ahli Pemerintah Daerah Kukar,  sejumlah Kepala OPD Kukar, dan Ketua dan Pengurus Daerah cabang olahraga.  (kk04)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.