ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Teknologi 4G LTE Indosat Ooredoo Segera Hadir di Samarinda

December 20, 2015 by  
Filed under Serba-Serbi

Share this news

VIVABORNEO.COM,  Indosat Ooredoo tengah mempersiapkan jaringan 4G LTE di Kota Samarinda menyusul kota-kota lain di Kalimantan seperti Balikpapan dan Pontianak.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Dalam waktu dekat rencananya Kota Samarinda akan dapat menikmati layanan data generasi ke empat yang lebih baik dari teknologi sebelumnya. Dipilihnya Samarinda  karena ibukota provinsi ini memiliki konektivitas data yang telah padat.

“Trafik data jaringan Dual Carier HSPA+ di Kota Samarinda sangat padat dibanding kota-kota lain di Kalimantan. Jaringan 4G sedang kita bangun. Samarinda masuk di tahun 2016,” ujar Manager Branch Indosat Ooredoo Samarinda,  Fori Yulianto di sela peluncuran Indosat Ooredoo  Rp1/detik di Café 88 Samarinda, Senin (14/12).

Dijelaskan Fori, hingga akhir tahun 2015, Indoesat Ooredoo menargetkan merampungkan pemasangan jaringan 4G LTE di 36 kota di seluruh Indonesia.

Sementara itu, Head of Sales Indosat Ooredoo Kalimantan, Dody Kusuma menambahkan agar masyarakat Samarinda untuk bersabar karena jaringan 4G LTE di Samarinda tengah dalam proses pengerjaan.

“Kita ingin 4G LTE yang hadir Indoensia, termasuk Kota Samarinda nantinya adalah teknologi 4G LTE yang berkualitas tidak asal-asalan. Jadi sabar saja kami akan segera hadirkan tekhnologi data terbaru tersebut,” ucapnya.(vb/yul)

 


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.