TB Aziz di Pasar Pagi

September 20, 2022 by  
Filed under Opini

Catatan Rizal Effendi

Toko Buku Aziz di Pasar Pagi Samarinda

KETIKA saya ke Samarinda, pekan lalu, saya sempatkan singgah di Pasar Pagi. Tujuan utama ke Toko Buku (TB) Aziz di Jl Gajah Mada. Ini masuk kategori toko buku legendaris. Karena usianya sudah di atas 60 tahun. Waktu saya masih duduk di bangku Sekolah Menengah Ekonomi Pertama (SMEP) dan Sekolah Menengah Ekonomi Atas (SMEA) di tahun 70-an, saya sering ke sana. Belanja keperluan buku pelajaran dan alat-alat sekolah.

Sayang sekolah SMEP kebanggaan saya itu sudah dihapus Kementerian Pendidikan.  Lokasinya di Jl KH Ahmad Dahlan, sudah dijadikan sekolah SMKN 4. Saya masih ingat kepala sekolahnya di antaranya Pak Samsul Masri dan Pak Obet. Keduanya sudah meninggal dunia. Ada guru saya juga, Pak Armain,  Pak Zainuddin, dan Pak Sarbani.

Begitu juga sekolah SMEA sudah hilang diganti Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) 1 di Jl Pahlawan 4. Saya ingat kepseknya, Pak Slamet  juga sudah tiada. Dan wakilnya Pak Harjito, yang tak lain adalah ayahanda  Marsekal Madya (Purn) Tatang Harlyansyah, SE, MM, mantan komandan Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan dan Latihan Angkatan Udara (Dankodiklatau).

Sewaktu di SMEA, saya dan teman-teman sangat suka turun ke sekolah pagi-pagi. Soalnya, di samping sekolah kami ada Sekolah Kesejahteraan Keluarga Atas (SKKA). SMEA lebih banyak didominasi siswa laki-laki. Sedang SKKA melulu perempuan. Jadi setiap ada kesempatan kami selalu “menyerbu” SKKA. Gedung SKKA sekarang dijadikan sekolah SMP Negeri 22.

Sebelum pindah ke Jl Pahlawan, saya dan teman-teman sempat menumpang belajar di SMAN 1 di Jl Bhayangkara. Sayang Gedung SMAN 1 yang bersejarah itu sudah diruntuhkan dijadikan Museum Samarinda menyusul dibuatnya Taman Samarendah di depan rumah dinas wakil gubernur Kaltim.

Mencari Toko Buku Aziz tidak sulit. Lokasinya di deretan ruko yang persis berseberangan dengan dermaga penyeberangan Pasar Pagi. Meski papan namanya sudah usang. Suasana toko tidak berubah. Penuh sesak dengan tumpukan buku-buku, baik yang di lemari kaca  maupun ditumpuk di atas lantai. Dua karyawan masih menyusun dan merapikan buku-buku. Maklum saya datang agak pagi, sekitar pukul 10.00. Toko baru saja buka, pengunjung masih sepi.

Ada karyawati toko itu menghampiri saya. Dia bertanya saya cari buku apa. Saya bilang saya mau beli “Kunci Ibadah.” Rasanya buku panduan salat ini sudah ada sejak dulu. Saya disodori “Kunci Ibadah” karangan SA Zainal Abidin. Di sampul depannya  tertulis huruf merah tebal “BARU & YANG ASLI.” Penerbitnya, PT Karya Toha Putra dari Semarang. Tertanggal 17 Agustus 2001.

Satu lagi buku tuntunan salat ditunjukkan kepada saya. Judulnya “Risalah Tuntunan Shalat Lengkap Plus” karya Drs Moh Rifai. Penerbitnya, sama PT Karya Toha Putra. Kedua buku itu tebalnya juga sama. Sebanyak 128 halaman. Isinya sama-sama menjelaskan mulai soal tauhid, salat, zakat, dan haji.

Saya membeli keduanya. Harganya tidak terlalu mahal. Tidak sampai Rp 50 ribu. Tapi saya pikir sangat berguna untuk cucu saya, Defa dan Dafin, yang lagi semangat belajar di SD Islam Terpadu di Balikpapan Baru.  Tiap malam dia belajar mengaji dan bacaan salat.

Yang lucu si Dafin, acapkali salatnya batal gara-gara tidak bisa menahan buang angin. Dia bergegas berwudhu lagi sambil tertawa. Abangnya jadi ikut batal. Jadinya dia salat lagi. Si abang yang bercita-cita jadi ustaz menjadi imam. Dafin yang menyerukan iqamat. Kalau ada yang salah, biasanya sang ayah, Aldi membantu meluruskan.

Toko Buku Aziz cukup banyak menjual buku-buku agama. Termasuk Alquran, tafsir, dan terjemahan. Maklum sang pemilik Abdul Aziz, yang sudah lama meninggal dunia adalah sosok yang sangat religius. Itu juga menurun kepada anak-anaknya yang meneruskan usaha keluarga ini.

Rizal Effemdi

Bayangkan toko ini dibuka pada tahun 1960. Generasi muda sekarang niscaya belum lahir.  Meski menjual buku di era digitalisasi tidak gampang, toh Toko Buku Aziz tetap eksis.  Malah sudah ada beberapa cabangnya. Ada di Samarinda Seberang (depan markas polisi), di kompleks Lembuswana, di Jl KH Abul Hasan 50 dan ada juga di Citra Niaga, persis samping Kedai Kong Djie, tempat saya sering makan lempeng.

SUDAH PADAT

Selain ke Toko Buku Aziz, sebenarnya saya ingin melahap aneka masakan banjar yang ada di dalam kompleks Pasar Pagi. Biasa dikenal sebagai “bangsal seng.” Karena bangunannya beratap seng. Dulu saya sering makan di sana. Kebetulan ada teman SMEP saya, Arifin yang jualan di sana. Arifin jago lari. Dia andalan sekolah untuk lari cepat 100 meter. Sayang dia sudah meninggal dunia.

Selain warung Arifin, ada juga warung mertuanya Humaidi, adik almarhum Pak Imdaad Hamid, mantan wali kota Balikpapan. Tapi saya dengar warungnya juga sudah tutup. Konon kini mereka usaha katering saja dari rumah.

Saya kaget ternyata di dalam sudah sangat padat. Hampir tak ada ruang lagi untuk bernapas. Sesak sekali. Dulu penghuni Pasar Pagi sebagian orang Banjar. Tapi sekarang sudah beragam. Ada pedagang berdarah Jawa, Bugis, dan lainnya. Meski berdesakan, para pedagang saya lihat ceria saja. Malah masih ada yang tidur di atas bangku.

Memang tidak gampang Wali Kota Andi Harun menata ulang Pasar Pagi. Padahal letaknya sangat strategis di jantung kota. Jumlah pedagangnya sudah membeludak melebihi kapasitas pasar. Bayangkan bagian belakang yang berada di Jl Jend Sudirman, sebagian jualan sampai ke seberang jalan. Terutama pedagang pisang dan sayur-mayur.

Memperluas pasar sudah tidak mungkin. Membuat pasar bertingkat juga tidak banyak yang sukses. Itu saya alami dengan Pasar Pandan Sari Balikpapan. Hampir semua pedagang tidak mau jualan di atas karena pembelinya juga tidak mau naik. Akibatnya penjual meluber sampai ke pinggir jalan.

Salah satu pasar terbaik di Kaltim ada di Tanjung Redeb, Berau. Namanya Pasar Sanggam Adji Dilayas. Sanggam itu artinya bagus, bersih, dan indah. Sedang Adji Dilayas adalah salah satu raja di Kesultanan Sambaliung, generasi ke-9.

Pasar seluas 7,5 hektare ini diresmikan Gubernur Awang Faroek, 3 Maret 2009. Waktu itu bupatinya, Drs H Makmur, HAPK, MM, yang sekarang digusur dari kursi ketua DPRD Kaltim oleh partainya, Partai Golkar. Makmur bupati yang sukses membangun Berau termasuk fasilitas pasarnya.

Saya tanya ke petugas Toko Buku Aziz, apa ada jual buku menata pasar. Dia menggelengkan kepalanya. “Di sini hanya buku-buku pelajaran sekolah dan buku agama,” jelasnya. Menata pasar adalah bagian tugas pemerintah agar tercipta pasar yang nyaman, baik bagi penjualnya maupun pembelinya. Pasarnya harus bersih, pro-lingkungan dan selalu mengikuti perkembangan.

Ketika saya keluar dari lorong Pasar Pagi, tak disangka ada wanita muda menyapa saya. “Eh Pak Rizal ya,” katanya menyalami saya. Rupanya dia kenal saya. Dia kaget kok saya belusukan ke dalam pasar. Saya jadi bersemangat. Meski pasarnya sesak,  ternyata masih ada “bunga-bunganya” yang segar.(*)

*) Rizal Effendi

– Wartawan senior Kaltim

– Wali Kota Balikpapan dua periode (2011-2021)

DPRD Setujui Raperda Perubahan APBD 2022 Jadi Perda

September 19, 2022 by  
Filed under Serba-Serbi

BATU – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Batu menggelar rapat paripurna dengan agenda Penandatanganan Bersama Raperda Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2022, Senin (19/9/2022).

Rapat paripurna diawali dengan penyampaian pendapat DPRD Kota Batu oleh Wakil Ketua II DPRD Kota Batu, Heli Suyanto, dan dilanjutkan dengan penandatanganan persetujuan bersama terhadap Raperda Perubahan APBD 2022, serta pendapat akhir dari Wali Kota Batu atas raperda tersebut.

Heli Suyanto memberikan beberapa rekomendasi kepada Pemkot Batu. Salah satunya menekankan komunikasi dan sinergi antara DPRD dan Pemkot Batu.

Selain itu, Heli menyoroti tentang komitmen SKPD dalam menjalankan kegiatan. Heli juga menekankan pada pemulihan ekonomi Kota Batu di masa pandemi dan Pemkot Batu harus hadir dalam upaya mensukseskan desa berdaya, pendampingan dan anggaran cukup terkait pengelolaan bumdes agar dapat terwujud Desa Berdaya Kota Berjaya.

Heli juga menyoroti tentang perayaan HUT Kota Batu dan berharap acara ini juga diselenggarakan di Kecamatan, Desa dan Kelurahan di Kota Batu.

Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko, menyampaikan terimakasih kepada Tim Banggar dan semua pihak yang terkait sehingga Raperda Perubahan APBD 2022 dapat diselesaikan dan disepakati bersama.

“Raperda ini akan menjadi landasan hukum sekaligus sebagai pedoman bagi Pemerintah Daerah, untuk melaksanakan dan menyelenggarakan kegiatan pemerintahan dan pembangunan daerah,” ujar Dewanti.

Dewanti melanjutkan, fokus prioritas pembangunan tahun 2022 adalah penekanan pada upaya pemulihan penguatan kinerja daerah. Upaya tersebut dimulai dengan pemantapan kondisi sosial dan trantib wilayah, kemudian penguatan kualitas SDM dan pelayanan dasar, pemulihan ekonomi daerah berbasis transformasi ekonomi unggulan (Pertanian, Pariwisata dan UMKM) serta pemberdayaan desa.

Selain itu, upaya dilanjutkan dengan pemantapan infrastruktur dan penataan ruang kota yang berkelanjutan. Terakhir adalah penguatan reformasi birokrasi dan peningkatan pelayanan publik.

“Mudah-mudahan akan dihasilkan profil anggaran yang partisipatif, akuntabel dan berorientasi kepada kepentingan rakyat,” pungkas Dewanti. (Buang Supeno)

Mahasiswa KPI UINSI Diberi Pembekalan Bekerja di Perusahaan Media

September 19, 2022 by  
Filed under Kalimantan Timur

SAMARINDA – Salah satu momen penting yang harus dilalui para mahasiswa Universitas Islam Negeri Sultan Aji Muhammad Idris (UINSI) Samarinda adalah Praktik Kerja Lapangan (PKL). Agar para mahasiswa semakin siap, pembekalan pun diberikan tidak hanya untuk lingkup Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD). Di lingkup Program Studi Komunikasi Penyiaran Islam (KPI), pembekalan khusus juga diberikan agar para mahasiswa benar-benar siap terjun di dunia kerja.

Wakil Dekan I FUAD UINSI Samarinda, Dr. Sitti Syahar Inayah, M.Si., menyebutkan, kampus terus mendorong kemajuan para mahasiswa dalam menghadapi dunia kerja. Apalagi mahasiswa KPI memerlukan kecakapan khusus.

“Fakultas sangat mendorong program studi KPI memaksimalkan kolaborasi dengan berbagai pihak,” ujar Sitti Syahar Inayah. Hal itu menurutnya penting, agar output mahasiswa mampu menjawab tantangan dunia kerja.

Kenapa di tingkat program studi juga perlu diberikan pembekalan? Koordinator Program Studi KPI UINSI Samarinda Sabiruddin, M.A., menambahkan, dunia kerja di lingkup program studi ini, memerlukan kompetensi khusus.

Sabir, sapaan akrab dosen ini mengatakan, bersyukur para mahasiswa hadir tepat waktu. Itu membuktikan mereka sudah siap terjun ke lapangan dengan kedisiplinan. “Waktu menjadi sangat penting, bagi siapa saja yang ingin berkarir,” sebut Sabiruddin di sela acara pembekalan, Senin (19/9) tadi.

Ia membenarkan, pembekalan di tingkat fakultas sudah diberikan untuk para mahasiswa. Pembekalan untuk tingkat program studi sengaja ditambahkan agar mahasiswa semakin siap di tempat kerja.

Karena para mahasiswa lebih banyak PKL di perusahaan media, dalam pembekalan itu sengaja diundang Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kaltim, Endro S. Efendi.

“Semoga selama dua bulan mendatang, para mahasiswa bisa menjalani PKL dengan baik,” sambungnya. Ia pun berpesan pada para mahasiswa untuk bekerja dengan baik dan menjaga nama baik kampus UINSI Samarinda.

Tidak hanya di media cetak, elektronik, media siber dan radio, para mahasiswa juga ada yang PKL di instansi berhubungan dengan komunikasi seperti Dinas Kominfo Kaltim, hingga Komisi Informasi, dan Komisi Penyiaran Indonesia. Ada pula di DPRD Kaltim serta di pondok pesantren dan perusahaan swasta.

“Ini kesempatan langka. Mahasiswa harus bisa menyesuaikan diri. Manfaatkan sebaik-baiknya. Tunjukkan kemampuan terbaik selama PKL,” imbuhnya.

Ke depan, Kaltim yang telah ditunjuk sebagai ibu kota baru, juga memerlukan lulusan KPI yang profesional dan andal. Ia berharap, para mahasiswa sudah siap sejak saat ini. “Akan banyak peluang terbuka, bagi mahasiswa yang punya kemampuan dan kapasitas,” sambungnya.

Pengalaman membuktikan, di angkatan sebelumnya, ada saja mahasiswa yang berlanjut bekerja di lokasi PKL, setelah lulus kuliah.

Endro S Efendi

Sementara itu, Ketua PWI Kaltim Endro S Efendi, banyak memberikan pembekalan kepada mahasiswa, bagaimana menjadi wartawan profesional. Termasuk berbagai aturan terkait UU Pers serta Kode Etik Jurnalistik.

Tak lupa, Endro yang saat ini juga tercatat sebagai mahasiswa Pascasarjana Komunikasi Penyiaran Islam di kampus yang sama, juga memberikan motivasi agar para mahasiswa bisa menjalankan PKL dengan hati nyaman dan bahagia.

“Kalau ada perasaan tidak nyaman, segera netralisir,” sebutnya, seraya memberikan tips dan cara khusus untuk mengelola emosi selama PKL. (*)

 

 

Kejari Batu Terima Dua Tersangka  Tindak Pidana Pencurian dengan Pemberatan

September 19, 2022 by  
Filed under Serba-Serbi

BATU– Kejari  Batu menerima penyerahan tersangka dan barang bukti (Tahap II) dari penyidik Polsek Bumiaji  dalam perkara Tindak Pidana Pencurian dengan Pemberatan atas nama tersangka M dan DF pasal 363 ayat (1) Ke-4 KUHP, Senin(19/9/2022)

Humas Kejari Batu Edy Sutomo menjelaskan, terjadinya tindak pidana tanggal 13 Juli 2022 Pukul 12.30 WIB Korban RH sebagai pemilik Toko Petshop Jalan Raya Punten Kecamatan Bumiaji Kota Batu melayani tersangka M dan DF yang berpura – pura sebagai pembeli. Ssatu orang pelaku bertugas mengalihkan pemilik toko dengan cara mengajak berbincang bincang dan 1 orang pelaku lagi bertugas mengambil handphone merk I Phone 12 Promax milik korban yang berada di atas meja kasir. Setelah berhasil mengambil handphone, para pelaku langsung melarikan diri sehingga korban mengalami kerugian sebesar Rp 17,5 juta.

Disebutkan yang bertindak sebagai Jaksa Penuntut Umum dalam perkara tersebut yakni Dita Rachmawati sebagai Jaksa Penuntut Umum kesatu dan Maharani Indrianingtyas sebagai Jaksa Penuntut Umum kedua Berdasarkan Surat Perintah Penunjukan Jaksa Penuntut Umum Untuk Penyelesaian Perkara Tindak Pidana Nomor : Prin – 916 /M.5.44/Eoh.2/09/2022 dan Nomor : Prin – 917 /M.5.44/Eoh.2/09/2022 tanggal 19 September 2022.

Edy Sutomo yang juga kasi intelgen Kejari Batu menyebutkan kini  kedua Tersangka, dilakukan penahanan di Rutan Lembaga Pemasyarakatan Klas IA  Malang,   selama 20 hari terhitung mulai tanggal 19 September 2022 sampai dengan 08 Oktober 2022 .

“Perkara tersebut segera dilimpahkan ke Pengadilan Negeri Malang agar segera dapat disidangkan ” pungkas Edy Sutomo. (Buang Supeno)

Wali Kota Batu Tasyakuran Soft Launching MPP

September 19, 2022 by  
Filed under Serba-Serbi

BATU – Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko, bersama para Kepala OPD di Lingkungan Pemkot Batu menghadiri acara tasyukuran penempatan Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Batu, Senin (19/9).

MPP hadir di Balai Kota Among Tani di Jalan Panglima Sudirman no 507. Bangunannya berada di lantai 2 Gedung B.

Wali Kota menilai  Mal Pelayanan Publik Kota Batu yang diberi nama “MPP Among Warga” ini dapat mempermudah masyarakat untuk mendapatkan pelayanan dari berbagai instansi di Kota Batu.

“Alhamdulillah, Mal Pelayanan Publik Kota Batu sudah mulai soft launching. Saat ini baru ada pelayanan dari Dispendukcapil, Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Bappenda,” ujar Wali Kota.

Wali Kota juga menyampaikan, saat ini masih dipikirkan program pelayanan khas Kota Batu yang pas untuk sebuah kota wisata, dengan mencakup sektor pertanian dan UMKM yang bisa memudahkan masyarakat Kota Batu.

“Nanti, grand launching akan dilaksanakan 17 Oktober 2022 bersamaan dengan HUT Kota Batu ke-21,” imbuh Wali Kota.

Saat grand launching, MPP Among Warga akan ditempati oleh 22 organisasi/lembaga pelayanan masyarakat.  MPP memiliki jenis layanan dan instansi yang bervariasi. Sekaligus menyediakan fasilitas dan sarana prasarana yang kurang lebih sama, sesuai dengan standar pelayanan. Fasilitas tersebut antara lain adalah loket informasi, pojok baca, ruang laktasi, ruang bermain anak, toilet, dan pusat ATM.

Kehadiran MPP mengacu pada Perda Kota Batu Nomor 9 Tahun 2017 tentang Mal Pelayanan Publik, dan juga untuk menindaklanjuti Peraturan Kemenpan RB Nomor 23 tahun 2017 tentang MPP. (Buang Supeno)

« Previous PageNext Page »

  • vb

  • Pengunjung

    1116153
    Users Today : 3631
    Users Yesterday : 4582
    This Year : 52663
    Total Users : 1116153
    Total views : 10899318
    Who's Online : 53
    Your IP Address : 216.73.216.63
    Server Time : 2026-01-12