Wakil Gubernur Kaltim Sambut Kedatangan Menteri Kebudayaan RI

May 31, 2025 by  
Filed under Kalimantan Timur

SAMARINDA– Wakil Gubernur Kaltim Seno Aji  menyambut kedatangan Menteri Kebudayaan RI Fadli Zon di Bandara APT Pranoto Samarinda, Jumat 30 Mei 2025.

“Selamat datang di Samarinda,” sambut Seno saat menyapa kedatangan Menteri Kebudayaan Fadli Zon yang ditandai pemakaian rompi khas Kaltim dan pengalungan selendang manik.

Seno Aji menjelaskan, pemerintah provinsi terus berupaya menjaga kelestarian budaya di Provinsi Kaltim. Untuk itu, Pemprov Kaltim berharap ada dukungan dan masukkan dari Kementerian Kebudayaan dalam pengembangan budaya di daerah ini.

“Kami harap ada masukkan dari Pak Menteri untuk pengembangan budaya di Kaltim. Alhamdulillah komunitas kebudayaan di Kaltim terjaga dengan baik dan aktif,” jelas Wagub Seno.

Kedatangan Menteri Kebudayaan RI dalam rangka kunjungan kerja ke Provinsi Kaltim. Dengan agenda mengisi Kuliah Umum dengan Magister Hukum UMKT. Kemudian, Fadli Zon mengunjungi Cagar Budaya yang juga Masjid Shiratal Mustaqiem Samarinda Seberang, peresmian Gedung Pelestarian Kebudayaan Wilayah XIV Kaltimtara di Jalan HM Rifaddin Samarinda Seberang dan dialog dengan komunitas budaya serta berkunjung ke IKN untuk menghadiri Kultur Nusantara.

Hadir mendampingi Wagub Kaltim Seno Aji, Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kaltim Rahmat Ramadhan, Kepala Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah XIV Provinsi Kaltimtara Lestari.(jay/sam/adv diskominfo kaltim)

Wakil Gubernur Kaltim dan Menteri Kebudayaan Isi Kuliah Umum di UMKT

May 30, 2025 by  
Filed under Kalimantan Timur

SAMARINDA – Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur menyatakan komitmennya untuk memfasilitasi penelitian budaya dan hukum adat lokal. Hal itu disampaikan Wakil Gubernur Kaltim, Seno Aji, dalam kuliah umum bersama Menteri Kebudayaan RI, Fadli Zon, di Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur (UMKT). Jumat (30/5/25).

Kegiatan yang digelar di Gedung E Lantai 4 UMKT, Jalan Ir. Juanda No. 15, Samarinda Ulu, ini mengangkat tema pentingnya pelestarian hukum adat dan kearifan lokal di tengah modernisasi.

Dalam paparannya, Seno Aji menegaskan, Kalimantan Timur memiliki keragaman budaya yang sangat kaya, mulai dari adat Dayak, Kutai hingga Banjar. Ia menilai hukum adat yang hidup di tengah masyarakat Kaltim masih relevan dan penting untuk dipelajari secara akademik.

“Ini sangat penting bagi calon-calon sarjana hukum di UMKT dan di seluruh Kalimantan Timur. Hukum adat kita berdampingan erat dengan kearifan lokal yang harus dilestarikan,” ujarnya.

Ia juga menyoroti perlunya dukungan riset budaya oleh akademisi dan peneliti lokal, mengingat jejak sejarah Kaltim yang panjang, termasuk penemuan artefak berusia 40.000 tahun di kawasan goa Sangkulirang.

“Kami dari Pemprov siap memfasilitasi jika ada peneliti yang ingin mendalami kebudayaan Kalimantan Timur. Bahkan, kami membuka peluang untuk menyusun buku tentang budaya Dayak dan Kutai yang banyak ditemukan di wilayah pesisir hingga hulu,” imbuhnya.

Ia juga mengungkap rencana pelaksanaan Dialog Serantau Borneo Kalimantan pada 16 Juni mendatang, yang akan melibatkan pelaku budaya dari berbagai daerah. Ia berharap Menteri Kebudayaan RI bisa kembali hadir dalam agenda tersebut.

Dirinya memberikan apresiasi terhadap perkembangan pesat UMKT yang menurutnya sejalan dengan visi Pemprov Kaltim dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

“UMKT tumbuh sangat cepat sejak 2017. Muhammadiyah punya kekuatan di dunia pendidikan, kesehatan, dan kini perbankan. Ini sejalan dengan visi kami yang memberikan pendidikan gratis bagi mahasiswa se-Kaltim, termasuk UMKT,” tutupnya.

Kuliah umum ini dihadiri civitas akademika UMKT serta sejumlah tokoh budaya dan pemerhati sejarah Kaltim. Kegiatan tersebut diharapkan mampu memperkuat sinergi antara dunia pendidikan, pemerintah, dan kebudayaan lokal. (yud/adv diskominfo kaltim)

XLSMART Raih Tiga Penghargaan Nasional Bergengsi Tahun 2025

May 30, 2025 by  
Filed under Gaya Hidup

enghargaan MARCOMM CORCOMM DREAM TEAM 2025 dalam kategori Marcomm Dream Team (Journalist Choice) untuk industri Internet Fixed Broadband. Penghargaan bergengsi ini diselenggarakan oleh Majalah MIX MarComm (SWA Media Group) pada Kamis, (15/5), di Jakarta.

JAKARTA – PT XLSMART Telecom Sejahtera Tbk (XLSMART) kembali meraih prestasi membanggakan dengan mendapatkan apresiasi dari institus/lembaga yang kredibel: tiga kategori utama di Selular Award 2025, Marcomm Corcomm Dream Team 2025 pilihan jurnalis, serta Bina Mitra UMKM Award 2025. Capaian ini mencerminkan kekuatan kolaborasi tim, inovasi teknologi digital yang berkelanjutan, dan dampak positif dari program CSR perusahaan. Sekaligus, ini memperkuat posisi XLSMART sebagai pelopor transformasi digital di Indonesia.

Direktur & Chief Regulatory Officer XLSMART, Merza Fachys, menyatakan, penghargaan ini tidak semata-mata merupakan pencapaian satu individu atau satu unit kerja, melainkan hasil dari sinergi dan dedikasi seluruh elemen perusahaan. Setiap kontribusi, baik yang terlihat maupun yang bekerja di balik layar, memiliki peran penting dalam mewujudkan keberhasilan ini.

“Prestasi ini adalah buah dari kerja sama dan komitmen kita bersama,” kata Merza.

Penghargaan Bina Mitra UMKM Award 2025: XLSMART Unggul dalam Pembinaan UMKM Berbasis Komunitas, pada Rabu, (14/5), di Nareswara Ballroom, SME Tower, Jakarta.

Merza juga menekankan pentingnya menjaga konsistensi dan adaptasi di tengah perubahan lanskap industri yang sangat cepat. “Pencapaian ini masih merupakan langkah awal. Ke depan, kami ingin terus belajar, mendengar pelanggan, dan membangun ekosistem digital yang tidak hanya kompetitif, tetapi juga inklusif.”

Selular Award 2025: XLSMART Raih 3 Kategori Penghargaan

Membuktikan kapasitasnya sebagai pemimpin inovasi teknologi digital, XLSMART berhasil menyabet tiga penghargaan di ajang Selular Award 2025, yang digelar oleh Selular Media Network pada 26 Mei 2025 di Jakarta. Dengan tema “Embracing AI Technology for The Future”, ajang ini menyoroti peran AI dan digitalisasi dalam mendorong efisiensi dan kualitas hidup.

Tiga kategori yang berhasil dimenangkan:

  • Best Embedded Subscriber Identity Module (eSIM)
  • Best Digital Technology for Business
  • Excellence in Performance, yang dianugerahkan kepada Andrijanto Muljono, Direktur & Chief Enterprise & Strategic Relation Officer XLSMART

“Ketika teknologi tidak hanya menyelesaikan masalah, tapi juga membuka jalan baru untuk kemajuan pelanggan dan mitra bisnis, di situlah letak nilai sejati transformasi digital,” ujar Andrijanto dalam sambutannya saat menerima penghargaan.

 

Dalam diskusi panel bertajuk Capitalizing on the AI Revolution, perwakilan industri dan regulator menyampaikan bagaimana pemanfaatan AI akan mendisrupsi berbagai sektor, dari pertanian hingga kesehatan. XLSMART menjadi salah satu operator yang dinilai berhasil mengintegrasikan teknologi ini secara strategis untuk efisiensi bisnis dan kepuasan pelanggan.

Dengan keberhasilan ini, XLSMART menempatkan dirinya bukan hanya sebagai perusahaan telekomunikasi atau digital, tetapi juga sebagai entitas yang berperan aktif dalam membentuk masa depan masyarakat dan ekonomi digital Indonesia.

Pengakuan dari tiga lembaga kredibel, MIX MarComm, CFCD Foundation, dan Selular Media Network, mewakili dimensi yang berbeda: komunikasi publik, tanggung jawab sosial, dan inovasi teknologi yang akan terus dijaga dan dikembangkan XLSMART.

Marcomm Corcomm Dream Team 2025: XLSMART Pilihan Jurnalis Nasional

Tim Brand & Marketing Communication dari XL SATU (content powered by First Media) menorehkan prestasi dengan meraih penghargaan MARCOMM CORCOMM DREAM TEAM 2025 dalam kategori Marcomm Dream Team (Journalist Choice) untuk industri Internet Fixed Broadband. Penghargaan bergengsi ini diselenggarakan oleh Majalah MIX MarComm (SWA Media Group) pada Kamis, (15/5), yang telah dikenal luas di industri komunikasi pemasaran dan secara konsisten memberikan apresiasi kepada tim dan praktisi komunikasi terbaik di Indonesia.

Penghargaan ini merupakan hasil pilihan 30 jurnalis nasional dari berbagai media cetak dan online, seperti Kompas, Tempo, Bisnis Indonesia, hingga Tribunews, melalui polling tertutup. Dalam proses seleksi, para jurnalis menilai berdasarkan tiga parameter utama: kreativitas, inovasi, dan orisinalitas strategi komunikasi, relevansi terhadap tantangan industri, serta pemanfaatan kanal digital yang maju. Tim XL SATU (content powered by First Media) dinilai mampu menjawab tantangan komunikasi di era digital secara efektif dan inovatif, termasuk melalui kampanye #JadiLebihTerkoneksi yang berhasil dijalankan saat proses transisi brand First Media ke XL SATU. Kampanye ini menjadi bagian dari upaya menjaga konsistensi layanan serta memudahkan akses ke rangkaian produk yang lebih lengkap, mulai dari layanan seluler, fixed broadband, fixed mobile convergence, hingga layanan digital yang berfokus pada pengalaman pelanggan terbaik.

Pengakuan ini tidak hanya memperkuat posisi XL SATU (content powered by First Media) sebagai brand dengan strategi komunikasi unggulan, tetapi juga membuka peluang eksposur yang lebih luas di media, serta meningkatkan kepercayaan dari konsumen dan para pemangku kepentingan. Ke depan, tim komunikasi perusahaan akan terus mengedepankan kreativitas, inovasi, dan relevansi dalam setiap kampanye, memaksimalkan pemanfaatan kanal digital, serta mempererat kolaborasi strategis dengan media untuk menciptakan komunikasi yang berdampak, adaptif, dan selaras dengan dinamika industri yang terus berubah.

Bina Mitra UMKM Award 2025: XLSMART Unggul dalam Pembinaan UMKM Berbasis Komunitas

Di tengah gempuran teknologi dan disrupsi pasar, XLSMART menunjukkan komitmennya terhadap pemberdayaan pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Dalam ajang Bina Mitra UMKM Award 2025 yang diselenggarakan oleh CFCD Foundation bekerja sama dengan Kementerian UMKM, Kementerian Perdagangan, dan Kementerian Perindustrian, XLSMART berhasil membawa pulang:

  • Gold Award dalam kategori Pembina UMKM melalui program CSR berbasis komunitas
  • Silver Award dalam kategori UMKM Binaan, yang diwakili oleh Ducrija, usaha milik Ibu Anik Purwanti dari Komunitas Teman UMKM Sragen

Penghargaan ini diberikan berdasarkan tiga indikator utama:

  • Kebijakan dan model pembinaan UMKM,
  • Tingkat kemandirian UMKM yang dibina,
  • Peran pendamping atau fasilitator program.

“Penghargaan ini menjadi momentum penting bagi kami untuk terus memberikan dampak sosial melalui program Teman Pintar Indonesia,” jelas Merza.

Dibalik angka dan laporan, ada ribuan kisah UMKM yang kini lebih berdaya dan terkoneksi berkat pelatihan, coaching, dan internet cepat dari XLSMART.

Penganugerahannya berlangsung pada Rabu, (14/5), di Nareswara Ballroom, SME Tower, Jakarta dan menjadi bagian dari rangkaian agenda tahunan CSR nasional. (**)

KONI Kaltim Audensi Ke Pemkab Kubar

May 30, 2025 by  
Filed under Olahraga

SENDAWAR – Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi  Kalimantan Timur (Kaltim) yang terbentuk dalam Tim Caretaker KONI  Kabupaten Kutai Barat (Kubar) melakukan audensi dengan Bupati Kubar, Frederick Edwin.

Audensi dilakukan untuk membahas pemilihan Ketua KONI Kubar masa bakti 2025 – 2029. Sebelumnya kepengurusan KONI Kubar yang diketuai Tobias F. Kainama dibekukan pada 20 Mei 2025.

Kehadiran Tim Caretaker KONI Kubar dipimpin Ketua Caretaker Akhmad Albert, yang juga sebagai Sekjen KONI Kaltim beserta Pengurus KONI Provinsi Kaltim lainnya disambut baik Bupati Kubar, Pada Jumat (30/5/2025).

Dikatakan  Albert, pertemuan dengan Bupati Kubar dalam rangka membahas kemajuan KONI Kubar, sehingga kedepan sinergi semakin kuat antara KONI Kubar dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kubar beserta instansi terkait lainnya.

Dijelaskan, Tim Caretaker  dalam waktu dekat akan segera melaksanakan Rapat Kerja Daerah (Rakerda). Pemilihan Ketua KONI Kubar dan dilakukan melalui Musyawarah Olahraga Kabupaten Luar Biasa (Musorkablub).

“Kami rencanakan pemilihan KONI Kubar  pada akhir Juni 2025 mendatang,”jelasnya.

Ia menyebut, anggaran KONI Kubar tidak dapat dikelola sebelum terpilih ketua definitif, hal itu akan berakibat pada terhambatnya pembinaan cabang olahraga (cabor) di daerah.

Ia memastikan, tanpa Ketua defenitif, KONI Kubar tidak dapat mengikuti event-event olahraga provinsi maupun nasional, sehingga Ketua KONI Kubar yang definitif harus terpilih pada akhir Juni 2025 mendatang.

“Pemilihan Ketua KONI Kubar dilaksanakan terbuka dan tidak ada yang kami tutup-tutupi, yang penting calon ketuanya harus memiliki komitmen untuk meningkatkan prestasi olahraga di Kubar,”ujarnya. (arf)

Dorong Ekonomi Kreatif, Dispar Kaltim Gelar Workshop Film, Animasi, dan Game di Balikpapan

May 30, 2025 by  
Filed under Kalimantan Timur

BALIKPAPAN – Sebagai upaya mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif di Kalimantan Timur, Dinas Pariwisata Kaltim menyelenggarakan Workshop Ekonomi Kreatif Sub Sektor Film, Animasi, dan Game di Hotel Max One, Balikpapan, selama dua hari, yakni pada 28 hingga 29 Mei 2025. Kamis (29/5/25).

Kegiatan ini menghadirkan sejumlah praktisi dan akademisi sebagai narasumber dari berbagai bidang kreatif. Mulai dari mahasiswa, pelaku industri kreatif lokal, hingga komunitas digital. Kegiatan ini menjadi wadah penting untuk berbagi pengalaman, pengetahuan, serta membangun jejaring antara pelaku ekonomi kreatif di Kalimantan Timur.

Kepala Dinas Pariwisata Kalimantan Timur, Ririn Sari Dewi, dalam sambutannya menyampaikan, sub sektor film, animasi, dan game memiliki potensi besar dalam mendukung pembangunan pariwisata dan ekonomi daerah.

Menurutnya, perkembangan digital dan konten kreatif dewasa ini menjadi salah satu penggerak utama pertumbuhan ekonomi generasi muda.

“Workshop ini adalah bentuk komitmen kami untuk mendukung tumbuhnya industri kreatif lokal, khususnya yang berbasis digital seperti film, animasi, dan game. Ini juga sejalan dengan upaya menjadikan Kalimantan Timur sebagai pusat ekonomi kreatif di masa depan,” ujarnya.

Sejumlah narasumber hadir dalam kegiatan ini, di antaranya Istia Budi, praktisi film dan animasi; Fahruroji Yasin, pengembang game lokal; Febby Rio Pratama Syarif, M.Par, akademisi Politeknik Negeri Balikpapan sekaligus content creator; Satria Kusuma Dewa Putra Syarif (WangKi_ID), Youtuber gaming; serta Gabriella Sibarani, akademisi STIKOM Balikpapan yang juga seorang influencer.

Para narasumber berbagi pandangan tentang tantangan dan peluang industri kreatif, strategi membangun konten yang menarik, serta pentingnya kolaborasi antara pelaku industri, akademisi, dan pemerintah.

Diharapkan melalui workshop ini, akan lahir kreator-kreator muda yang mampu mengangkat potensi lokal Kalimantan Timur ke tingkat nasional bahkan internasional melalui media kreatif digital. (yud/adv diskominfo kaltim)

« Previous PageNext Page »

  • vb

  • Pengunjung

    1071747
    Users Today : 142
    Users Yesterday : 4022
    This Year : 8257
    Total Users : 1071747
    Total views : 10554945
    Who's Online : 88
    Your IP Address : 216.73.216.188
    Server Time : 2026-01-03