ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Pilih Pacar atau Sahabat

May 14, 2009 by  
Filed under Konsultasi Remaja

Share this news

Nama saya Dhini (16 tahun). Saya punya sahabat cowok, sebut saja namanya A. Saya berteman akrab dengannya hampir 1 tahun. A juga akrab dengan seluruh keluarga saya. Baru-baru ini saya menerima B sebagai pacar saya. Yang jadi masalah, B tidak suka saya berteman akrab dengan A. Memang, karena akrab, saya masih sering jalan dengan A. A juga sering ke rumah saya. Apa yang harus saya lakukan? Karena saya tidak mau memutus persahabatan dengan A. (***)

Jawaban :

Hai dhini……..
Berat memank memilih antara persahabatan dan pacar, tpi jangan sampai kamu mengorbankan persahabatan mu yang sudah lama hanya demi pacar yang baru saja kmu kenal……

Alternative solusi dari kita :

  1. Dari awal kmu berkomitman dengan si B kmu harus saling menghargai perasaan masing2, sebelum kmu kenal B kmu sudah bersahabat dangan A, jadi si B harus menghargai itu, begitu juga A dia harus menghargai perasaan B karena B adalah pacar kmu. Setelah B diberi pengertian, coba deh kamu kenalin B ke A, sapa tau B juga bisa berteman dengan A, klo ini berhasil kan kmu ga mesti memilih diantara sahabat atau pacar kan……
  2. Kalo kmu mau jalan dengan A coba kmu ajakin juga si B, mungkin dengan jalan bertiga si B dapat melihat bahwa kalian berdua memank pyur sahabatan ga lebih, dan dia bisa nerima A sebagai sahabatmu……..
  3. Klo semuanya dah kmu lakukan tpi B ga ngerti2 juga, saran dari kita mending kamu putusin aja B, dia ga punya hak untuk ngelarang kamu untuk berteman dengan siapa aja, klo terus dibiarkan nanti semakin banyak aturan2 yang ga wajar ditujukan ke kamu yang bisa bikin kamu tertekan…

Okey dhini…….semua keputusan ada di tangan kamu, renungkan baik-baik jangan sampai kmu menyesal di kemudian hari dengan keputusan yang kamu ambil, ingat persahabatan bagai kepompong bukan kedondong……….hehehehehe ^_*,


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.