ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

AD dan Masyarakat Bersihkan Lingkungan Desa Pendem

May 20, 2023 by  
Filed under Serba-Serbi

Share this news

BATU – Dohar Alutsista Arhanud TNI AD melaksanakan kerja bakti pembersihan lingkungan jalan dan normalisasi saluran irigasi pertanian di area Bumi Lumbung Desa Pendem Kecamatan Junrejo Kota Batu, Jumat ( 19/5/2023 ).

Koordinator kerja bakti  Kapten Arh Akhmad Zainuri mengatakan, kegiatan ini melibatkan warga masyarakat Desa Pendem selama 2 hari yaitu tanggal 17 dan 19 Mei 2023.Ini merupakan bentuk bergotongroyong/kerjasama bersama masyarakat.

Komandan Dohar Alutsista Arhanud Kolonel Arh Ardian Patriamengungkapkan Dohar Alutsista Arhanud TNI AD merupakan satuan pelaksana Pussenarhanud yang memiliki Tupok melaksanakan Asistensi Teknik dan pemeliharaan Alutsista Arhanud TNI AD di seluruh Indonesia.

Satuan Dohar Alutsista Arhanud adalah Satuan Non Komando Kewilayahan, akan tetapi satuan Dohar juga memiliki program kegiatan untuk mewujudkan TNI AD yang terlatih dan profesional serta memantapkan Kemanunggalan TNI-Rakyat melalui kegiatan yang terpadu dan melibatkan seluruh Komponen Bangsa yaitu dengan melaksanakan program kegiatan Karya Bakti TNI.

“Karya Bakti Satnonkowil yang  dilaksanakan  ini bisa membantu dan mendukung Satkowil dan Pemda dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta membantu percepatan pembangunan di daerah dalam mewujudkan stabilitas wilayah,” pesan Ardian.

Karya Bakti TNI Satnonkowil Dohar Alutsista Arhanud semester I TA 2023 meliputi kegiatan non fisik melaksanakan diskusi tentang pentingnya menjaga/memelihara lingkungan guna menjaga stabilitas pangan masyarakat serta kegiatan fisik melaksanakan pembersihan lingkungan khususnya jalan dan normalisasi saluran irigasi pertanian disekitar area Bumi Lumbung Desa Pendem Kecamatan Junrejo Kota Batu.

Sementara Kades Pendem Tri Wahyuwono Efendi menyampaikan terima kasih kepada TNI AD khususnya Dohar Alutsista Arhanud atas dilaksanakannya kegiatan Karya Bakti TNI Satnonkowil di desanya.

“Semoga kegiatan seperti ini dapat berkesinambungan, ” pungkas Tri Wahyuwono.(Buang Supeno/adv )


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.