ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

POLNES Berikan Pendampingan dan Pelatihan Penggunaan Aplikasi Akuntansi

August 31, 2022 by  
Filed under Religi, Sosial & Budaya

Vivaborneo.com, Samarinda — Jurusan Administrasi Bisnis Politeknik Negeri Samarinda (Polnes) mengadakan Pengabdian Kepada Masyarakat pada Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Akseptor (UPPKA) Harlene Crochet di Kelurahan Sungai Keledang, Kecamatan Samarinda Seberang.

Pendampingan dan Pelatihan Penggunaan Aplikasi Laporan Akuntansi ini, ujar  Ketua Pelaksana Pengabdian Kepada Masyarakat, Kristin Wulansari, S.E., M.M,  bertujuan untuk memperkenalkan dan memberikan pengetahuan tentang penggunaan Aplikasi Laporan Akuntansi.

“Setiap usaha diharapkan mempunyai laporan keuangan agar dapat memberikan informasi tentang posisi keuangan, laba-rugi, dan arus kas yang bermanfaat bagi pemilik usaha dalam rangka membuat keputusan-keputusan ekonomi untuk usaha tersebut,” ujar Kristin pada Minggu (28/8/2022).

Ditambahkannya, setelah mendapatkan pelatihan ini, diharapkan kepada para pelaku Usaha Menengah Kecil dan Mikro (UMKM) dapat menggunakan  dengan mudah dalam penyusunan laporan keuangan usaha.

“Namun praktek akuntansi keuangan pada UMKM masihlah sangat rendah dan memiliki banyak kelemahan. Maka dari itu diperlukan pendampingan dan pelatihan pencatatan laporan keuangan yang mudah dipahami dan  dapat diimplementasikan pada para pelaku Usaha Kecil dan Menengah,” ujar Kristin Wulansari.

Dijelaskannya, kegiatan pelatihan ini merupakan pengabdian kepada masyarakat yang juga berkoordinasi antara Jurusan Administrasi Bisnis dengan Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M) Polnes, dalam mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi. 

Kegiatan ini juga melibatkan dua orang dosen Jurusan Administrasi Bisnis yang latar belakang pendidikannya juga mendukung pendampingan dan pelatihan ini yaitu, Drs. Suramli, M.M dan Suminto, S.Pd., M.Hum., M.Pd.B.I. 

Selain dosen, terdapat dua orang mahasiswa yang membantu jalannya pendampingan dan pelatihan ini yaitu Donny Armandho Putra dan Nur Aidha Eka Putri.

Kegiatan ini dilaksanakan bertempat di Kantor Kelurahan Sungai Keledang, dihadiri  Lurah dan Sekretaris Lurah yaitu Rahmadi, S.P. dan Budi Sahjaya, S.P. yang sangat mendukung pendampingan dan pelatihan ini. 

Apalagi, ujar Lurah Rahmadi, kegiatan pelatihan ini  sangat membantu para pelaku usaha mikro dan menengah di wilayah Kelurahan Sungai Keledang dapat dalam penyusunan laporan keuangan secara mandiri setelah mengikuti kegiatan ini.

Kegiatan pendampingan dan pelatihan pembuatan laporan keuangan dengan memanfaatkan digitalisasi berupa Aplikasi Laporan Akuntansi ini memberikan dampak positif bagi para pelaku usaha karena melalui bantuan Aplikasi Laporan Akuntansi ini para pelaku usaha kini dapat merasakan kemudahan. 

Misalnya saja  untuk mengetahui besarnya keuntungan dan kerugian secara riil, memudahkan perencanaan bisnis dan memiliki dasar dalam proses pengambilan keputusan untuk keberlangsungan usahanya.

Ketua UPPKA Harlene Crochet Kelurahan Sungai Keledang, Herlina,   mengatakan setelah mengikuti kegiatan ini dirinya dan anggota lainnya sangat optimis dapat  menggunakan Aplikasi Laporan Akuntansi yang telah diajarkan oleh para dosen Polnes tersebut.

“Kepada para anggota UPPKA Harlene Crochet, diharapkan dapat melakukan pencatatan keuangan secara sistematis sehingga pencatatan lebih efektif, efisien dan akurat. Kita berharap mereka tidak lagi kesulitan dalam membuat pencatatan keuangan dan dapat fokus mengembangkan usahanya,” ucap Herlina.(vb/yul/adv)

 

 

Mahasiswa Samarinda Dilatih Tata Tulis Karya Ilmiah dengan Efisien

October 31, 2021 by  
Filed under Kalimantan Timur, Religi, Sosial & Budaya

Vivaborneo.com, Samarinda — Tidak semua mahasiswa mampu membuat tata tulis karya ilmiah, termasuk tugas akhir kuliah dengan baik, benar dan efisien menggunakan Program Microsoft Word. Menghadapi tantangan tersebut, Jurusan Administrasi Bisnis Politeknik Samarinda (POLNES) melakukan tugas pengabdian kepada masyarakat melalui Pelatihan Tata Tulis Karya Ilmiah.

Ketua Tim Pengabdian pada Masyarakat Jurusan Administrasi Bisnis Polnes, Dyah Kusrihandayani, SE, MM mengatakan pelatihan ini bertujuan untuk membantu mahasiswa memiliki keterampilan dalam merancang tata tulis karya ilmiah secara otomatis. 

“Manfaat yang didapat para mahasiswa adalah untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan mahasiswa dalam mengatasi berbagai permasalahan dalam mengotomasi tata tulis karya ilmiah,” ujarnya. 

Dijelaskan Dyah, kegiatan ini merupakan pengabdian kepada masyarakat sebagai salah satu bentuk Tri Dharma Perguruan Tinggi. Sehingga menjadi kewajiban untuk dilaksanakan bagi setiap dosen. 

Dyah Kusrihandayani yang didampingi Dr.Indah Martati,S.E.,MM  yang memberikan materi Pembuatan Proposal Bisnis, menjelaskan jika  pelatihan ini membekali keterampilan dalam menggunakan paket program otomatisasi dengan Microsoft Word untuk keperluan penulisan karya tulis ilmiah. 

Tujuan lain yang ingin dicapai dari program pelatihan ini adalah membantu mahasiswa perguruan tinggi di Samarinda,  sehingga dapat memiliki keterampilan dalam merancang tata tulis karya ilmiah secara otomatis.

“Jadi pelatihan ini membantu mayoritas mahasiswa menemukan solusi  permasalahan yang dihadapi dalam menyusun laporan karya ilmiah secara efektif dan efisien,” ucapnya.

Berdasarkan kewajiban tersebut, maka tim pengabdian pada masyarakat dari Jurusan Administrasi Bisnis memberikan pelatihan secara zoom meeting pada Sabtu, 2 Oktober 2021 lalu.

Pelatihan diikuti sekitar 30 orang peserta yang merupakan perwakilan dari beberapa perguruan tinggi di Samarinda, diantaranya, Universitas Mulawarman, Universitas Widyagama, Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur, Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) PGRI, Politeknik Kesehatan dan mahasiswa Polnes sendiri.

“Manfaat yang ditimbulkan adalah meningkatkan keterampilan dan pengetahuan mahasiswa dalam mengotomasi tata tulis karya ilmiah. Otomasi tata tulis digunakan untuk menyusun skripsi atau membuat tugas makalah yang diberikan oleh dosen secara lebih mudah dan rapi,” jelas Dyah.(Vb/Yul)