ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Tebing Plengsengan Royal Palm Residence Runtuh

April 2, 2023 by  
Filed under Religi, Sosial & Budaya

Share this news

BATU– Hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi di Kecamatan Junrejo Batu menyebabkan terjadinya konsentrasi air pada celah diantara tebing plengsengan dengan dinding bangunan rumah milik Sheira Nasmi di Royal Palm Residence, Junrejo runtuh, Sabtu ( 1/4/2023).

Kepala BPBD Kota Batu, Agung Sedayu membenarkan adanya runtuhnya dinding rumah Sheira Nasmi di Perumahan Royal Palm Residence Kav. 15 RT 5/RW 1, Desa Beji, Kecamatan Junrejo,runtuh akibat terjangan air hujan . Beruntung tidak ada korban meninggal dunia dalam peristiwa tersebut.

Dijelaskan Agung, dDinding rumah tidak mampu menahan konsentrasi air dengan jumlah signifikan pada celah tersebut sehingga dinding rumah rubuh di bagian ruang dapur dengan dimensi kerusakan panjang 3 meter dan tinggi 1 meter. Bagian atas dinding rumah menggantung dan berpotensi untuk rubuh. Saat ini penghuni rumah sejumlah 1 orang mengungsi di tempat kerabat .

Disebutkan, kondisi sebagian dinding rumah menggantung, air masuk ke dalam rumah lewat celah dinding yang rubuh sehingga menyebabkan genangan dalam rumah. Peralatan dapur rusak. Kini pemilik rumah mengungsi ke tempat kerabat.

Upaya untuk mengatasi  dengan melakukan kaji cepat dengan koordinasi dengan pihak terkait sertaPemasangan garis pengaman.

Agung merekomendasikan tindak lanjut ke pasca bencana dengan perbaikan dinding rumah dan pembenahan saluran drainase pada celah antara bangunan rumah dengan tebing plengsengan. Selain itu memberikan distribusi bantuan logistik serta pembersihan rumah dari material dinding. (bs)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.