Ide, Tulisan dan Etika Penting Dalam Membangun Peradaban

December 16, 2025 by  
Filed under Nusantara

JAKARTA – Ketua Dewan Pers Komaruddin Hidayat menekankan pentingnya ide, tulisan, dan etika dalam membangun peradaban. Ia menegaskan setiap perubahan besar selalu berawal dari kekuatan gagasan.

“Semua gerakan besar dimulai dari the power of ideas. Ketika ide dituangkan menjadi informasi, lalu ditulis dan didiskusikan, itulah yang menjadi panduan bagi masyarakat pers yang maju,” tutur Komaruddin pada Dialog Nasional Refleksi Akhir Tahun 2025 bertema “Media Baru Menuju Pers Sehat” di Hall Dewan Pers, Jalan Kebon Sirih, Gambir, Jakarta Pusat, Senin (15/12/2025).

Pada acara yang digelar Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Pusat ini, Komaruddin mengajak insan pers untuk tidak sekadar terbawa arus persoalan, melainkan mampu mengendalikan dan menyelesaikan masalah dengan metodologi yang tepat serta berpegang teguh pada nilai-nilai dasar, seperti kebenaran, kebaikan, keindahan, kedamaian, dan kemerdekaan.

Ketua Umum SMSI Pusat, Firdaus menekankan pentingnya kompetisi yang sehat dan peran strategis informasi dalam peradaban modern. Ia menyampaikan bahwa setiap manusia memiliki waktu yang sama, yakni 24 jam, namun kreativitas dan respons terhadap situasi menjadi faktor pembeda.

“Perbedaan terletak pada bagaimana kita merespons keadaan dan bergerak dari sekadar hidup menuju solusi,” ujarnya.

Firdaus juga mengungkapkan pandangannya tentang tiga kekuatan utama yang menggerakkan dunia saat ini, yakni informasi, uang, dan energi. Menurutnya, pers nasional harus berorientasi pada peningkatan kualitas serta demokratisasi ilmu pengetahuan melalui penyampaian informasi yang benar dan bertanggung jawab.

Setelah sambutan Ketua Umum SMSI, acara dilanjutkan dengan pengarahan dari Dewan Pembina SMSI Pusat, Mayjen (Purn) Joko Warsito. Forum ini menjadi ruang strategis untuk membahas tantangan dan peluang pers digital, termasuk adaptasi teknologi serta penegakan etika jurnalistik di tengah derasnya arus informasi.

Diskusi dipandu Prof. Dr. Taufiqurachman, A.Ks., Sos., M.Si, dengan menghadirkan sejumlah narasumber dari berbagai latar belakang, antara lain Prof. Dr. H. Yuddy Crisnandi, S.E., M.E (Ketua Dewan Pakar SMSI Pusat), Nuzula Anggerain (Direktur Ideologi, Kebangsaan, Politik, dan Demokrasi Kementerian PPN/Bappenas), Hersubeno Arief (praktisi media baru), Wahyu Dhyatmika (Ketua Umum AMSI), Ilona Juwita (Wakil Ketua Umum SMSI), Aiman Witjaksono (wartawan senior), serta Dr. Ariawan, S.AP., MH., MA (Koordinator Wartawan Parlemen).

Fokus diskusi diarahkan pada upaya menjaga kualitas dan kredibilitas media, sekaligus meneguhkan peran pers sebagai pilar keempat demokrasi di era media baru. (*)

PLN Indonesia Power UBP Mahakam Dukung Penguatan Wisata Pesisir Pangempang Melalui Bantuan Sarana Selam dan Fasilitas UMKM

December 16, 2025 by  
Filed under Nusantara

KUTAI KARTANEGARA – PT PLN Indonesia Power Unit Pembangkitan (UBP) Mahakam terus memperkuat kontribusinya terhadap pemberdayaan masyarakat pesisir dengan menyalurkan bantuan sarana alat selam (diving) serta fasilitas Workshop hingga Galeri UMKM (Pusat Oleh-Oleh Khas Pesisir) kepada Pokdarwis Pesona Pangempang. Bantuan ini merupakan bagian dari Program CSR perusahaan yang fokus pada pengembangan ekonomi lokal berbasis potensi wisata bahari.

Penyerahan bantuan dilakukan di kawasan wisata Pangempang dan diterima langsung oleh Sekretaris Pokdarwis Pesona Pangempang. Dukungan ini diharapkan dapat memperkuat kapasitas Pokdarwis dalam mengelola destinasi wisata laut serta menciptakan atraksi yang lebih menarik bagi wisatawan, terutama melalui kegiatan selam, edukasi bahari, dan eksplorasi pesisir.

Bantuan sarana selam menjadi langkah strategis untuk meningkatkan kualitas layanan wisata laut yang selama ini menjadi daya tarik utama Pangempang. Selain itu, fasilitas Workshop dan Galeri UMKM hadir sebagai ruang kreatif dan pusat ekonomi baru bagi masyarakat, memungkinkan pelaku usaha lokal memamerkan, mengolah, dan memasarkan produk khas pesisir secara lebih profesional dan berdaya saing.

Assistant Manager Keuangan dan Umum PLN Indonesia Power UBP Mahakam, Mohammad Quraisy menegaskan bahwa dukungan ini merupakan bentuk komitmen perusahaan terhadap kemajuan masyarakat sekitar.

“PLN Indonesia Power UBP Mahakam berupaya menghadirkan manfaat yang dapat dirasakan langsung oleh masyarakat. Dukungan kepada Pokdarwis Pesona Pangempang ini kami arahkan untuk memperkuat ekosistem wisata pesisir sekaligus mendorong tumbuhnya UMKM lokal. Semoga fasilitas yang diberikan dapat menjadi energi baru bagi kemajuan wisata dan ekonomi warga Pangempang,” ujar Quraisy.

Pokdarwis Pesona Pangempang menyampaikan apresiasi atas kepedulian PLN Indonesia Power yang konsisten mendampingi pengembangan kawasan wisata dan UMKM pesisir. Kolaborasi ini dinilai mampu membuka peluang baru bagi masyarakat dalam meningkatkan kualitas layanan wisata serta memperluas pemasaran produk-produk lokal.

Sebagai wujud konsistensi dalam membangun daerah, PLN Indonesia Power UBP Mahakam menegaskan komitmennya untuk terus hadir sebagai mitra pertumbuhan masyarakat. Melalui program CSR yang terarah dan berkelanjutan, perusahaan berusaha menghadirkan energi yang tidak hanya mengalir sebagai listrik, tetapi juga sebagai penggerak perubahan, pemberdaya komunitas, dan kekuatan bagi masa depan pesisir Pangempang.

FIKOM Moestopo Asah Skill Mahasiswa Lewat “Communication Action”

December 13, 2025 by  
Filed under Nusantara

Jakarta – Fakultas Ilmu Komunikasi (FIKOM) Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama) kembali menggelar kegiatan tahunan Communication Action dengan mengusung tema “Frame of Reality”. Kegiatan ini bertujuan memberikan pemahaman mendalam kepada mahasiswa mengenai manajemen isu, krisis, dan konflik, sekaligus memperkuat keterampilan fotografi serta videografi kehumasan melalui perspektif langsung para praktisi profesional.

Acara tersebut berlangsung di Laboratorium Televisi (Lab TV) Kampus III Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama), Jakarta, pada Kamis (12/12/2025).

Program ini merupakan hasil kolaborasi antara mahasiswa Mata Kuliah Manajemen Isu, Krisis, dan Konflik dengan mahasiswa Mata Kuliah Fotografi dan Videografi Kehumasan. Communication Action sendiri telah menjadi agenda rutin mahasiswa FIKOM Moestopo setiap tahunnya sebagai wadah pembelajaran praktis yang menghubungkan teori dan pengalaman lapangan.

Kegiatan dibuka oleh Dekan Fakultas Ilmu Komunikasi, Rialdo Rezeky M.L.T, S.Sos., M.I.Kom, yang menegaskan bahwa program ini dirancang untuk melatih kemampuan mahasiswa dalam mengelola isu dan krisis komunikasi, mengasah kreativitas visual untuk kebutuhan kehumasan, serta menghubungkan teori komunikasi strategis dengan praktik nyata di dunia industri. Ia juga menekankan pentingnya acara ini sebagai ruang ekspresi visual bagi mahasiswa untuk menampilkan karya yang mencerminkan realitas sosial dan citra publik.

Sesi materi diawali oleh Duddy S. Takdir, Lead Advisor AT Nexus sekaligus Founder Akarsana, yang membawakan tema “Viral or Fatal? Strategi PR Mengelola Krisis di Era Media Sosial”. Duddy menjelaskan dinamika strategi Public Relations baik di sektor korporasi maupun pemerintahan, terutama di tengah arus informasi yang semakin mengutamakan konten viral.

Materi kemudian dilanjutkan oleh Reza Dewantara, Staff PR Government Photographer di Kemendes PDTT, serta Adrianus A, Corporate PR Visual Specialist dari Post Creative Strategy LeapnLoop Still & Motion. Keduanya memaparkan materi bertajuk “Visual PR Pemerintah dan Korporat: Siapa yang Menciptakan Realitas Publik?” dengan fokus pembahasan pada strategi visual untuk membentuk citra lembaga, teknik fotografi/videografi kehumasan, serta peran penting tenaga visual dalam komunikasi pemerintah dan korporasi.

Selain talk show, Communication Action 2025 turut menghadirkan pameran karya mahasiswa FIKOM Moestopo dengan tema urbanisasi hingga promosi fakultas. Karya-karya tersebut kemudian dikurasi dan dinilai langsung oleh salah satu narasumber sebagai bentuk apresiasi dan evaluasi kreatif bagi mahasiswa.

Dengan terselenggaranya rangkaian acara Communication Action “Frame of Reality” 2025, diharapkan para mahasiswa mendapatkan wawasan baru mengenai manajemen isu dan krisis, strategi komunikasi visual, serta dinamika komunikasi di era digital. Melalui kolaborasi mata kuliah, paparan praktisi profesional, dan pameran karya mahasiswa, kegiatan ini menjadi ruang aktualisasi sekaligus sarana pembelajaran berkelanjutan untuk membentuk generasi komunikator masa depan yang kritis, kreatif, dan adaptif. (*)

Kementerian ESDM, SKK Migas dan KKKS Terus Salurkan Bantuan Kemanusiaan untuk Korban Banjir di Aceh, Sumut dan Sumbar

December 13, 2025 by  
Filed under Nusantara

Jakarta – Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) bersama Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Migas (SKK Migas) terus menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada masyarakat yang terdampak bencana banjir di sejumlah wilayah di Aceh, Sumatera Utara dan Sumatera Barat. Bantuan ini merupakan bentuk respons cepat pemerintah dan industri hulu migas untuk meringankan beban masyarakat pasca banjir dan longsor.

Penyaluran bantuan dilakukan setelah berkoordinasi dengan pemerintah daerah, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), serta posko penanganan darurat di masing-masing wilayah terdampak. Bantuan yang diberikan mencakup logistik kebutuhan dasar dan sarana pendukung penanganan bencana, antara lain genset, paket sembako dan bahan pangan siap saji, air mineral dan perlengkapan sanitasi, selimut, tenda keluarga, matras, dan perlengkapan bayi, perlengkapan kesehatan dan obat-obatan, peralatan kebersihan untuk pemulihan pasca bencana, serta dukungan logistik tambahan sesuai kebutuhan lapangan.

Bantuan kemanusiaan tersebut dilepas secara resmi oleh Wakil Menteri ESDM, Yuliot Tanjung, bersama Kepala SKK Migas, melalui armada cargo udara di Bandara Soekarno-Hatta yang disiapkan untuk memastikan bantuan dapat menjangkau wilayah-wilayah yang sulit diakses akibat terputusnya jalur transportasi.

Wakil Menteri ESDM Yuliot Tanjung menegaskan, kontribusi ini merupakan wujud nyata kehadiran pemerintah dan sektor energi dalam membantu masyarakat di tengah bencana.

“Bantuan ini merupakan bentuk tanggung jawab moral dan kepedulian Kementerian ESDM bersama SKK Migas serta KKKS terhadap masyarakat. Kami ingin memastikan bahwa negara hadir untuk membantu warga yang terdampak, sekaligus mendukung percepatan penanganan darurat dan pemulihan kondisi di lapangan,” ujar Yuliot, (11/12/2025).

Dukungan ini tidak hanya bersifat material, namun juga merupakan simbol solidaritas dan komitmen jangka panjang sektor energi dalam memperkuat ketahanan sosial masyarakat.

Kepala SKK Migas, Djoko Siswanto  menyampaikan, sebelumnya SKK Migas telah mengoordinasikan partisipasi dari sejumlah Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS) yang beroperasi di wilayah Sumatera Bagian Utara, untuk bersama-sama menyediakan bantuan yang relevan dengan kebutuhan terkini di posko pengungsian maupun titik-titik terdampak.

“Penyaluran bantuan secara kontinyu  kita lakukan. Hari ini terkirim seberat 12 Ton dan  146 Kilogram terdiri dari tenda besar, genset & Jet Cleaner,” kata Djoko Siswanto, (12/12/2025). (*)

PWI Pusat Terbitkan Edaran Rangkap Jabatan, Keanggotaan dan Donasi Kemanusiaan

December 12, 2025 by  
Filed under Nusantara

JAKARTA – PWI Pusat menerbitkan tiga Surat Edaran (SE) untuk seluruh anggota se-Indonesia, yakni SE tentang Rangkap Jabatan di PWI, SE tentang Perpanjangan KTA PWI dan SE tentang Donasi Kemanusian Bencana Sumatera.

Zulmansyah Sekedang

Dijelaskan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PWI Pusat Zulmansyah Sekedang, Jumat (12/12/2025), khusus SE PWI tentang Rangkap Jabatan menegaskan semua pengurus PWI Kabupaten/Kota, PWI Provinsi dan PWI Pusat agar mematuhi ketentuan Peraturan Dasar PWI Pasal 28 ayat 2, yang intinya larangan rangkap jabatan di struktur PWI.

“Pengurus dilarang merangkap jabatan, misalnya pengurus PWI Pusat sekaligus merangkap pengurus PWI Provinsi. Atau pengurus PWI Kabupaten/Kota merangkap jabatan sebagai pengurus PWI Provinsi atau PWI Pusat. Tetapi tetap diperkenankan bila diamanahkan sebagai pengurus Forum Wartawan atau pengurus di konstituen Dewan Pers yang bukan organisasi wartawan, misalnya di SPS, SMSI, JMSI atau AMSI,” jelas Zulmansyah.

Berikutnya SE PWI tentang Perpanjangan KTA PWI merupakan keputusan Rapat Pleno PWI Pusat yang dipimpin Ketua Umum Akhmad Munir, 5 Desember 2025. Salah satu keputusannya adalah memberikan diskresi kepada anggota PWI se-Indonesia yang KTA-nya habis masa berlakunya di 2023 dan 2024 untuk memperpanjang melalui mekanisme normal melalui PWI Provinsi.

“Artinya, KTA yang habis masa berlaku di 2023, 2024, termasuk di 2025, silahkan diperpanjang masa berlakunya kepada PWI Pusat melalui PWI Provinsi dengan tetap melampirkan persyratan sebagaimana diatur di PD PRT PWI,” kata Zulmansyah mengimbau.

Diskresi perpanjangan masa berlaku KTA PWI biasa ini dibuka PWI Pusat sejak sekarang sampai Februari 2026 akan datang. Bila kesempatan ini tidak dimanfaatkan, maka KTA biasa yang sudah mati, tidak dapat diperpanjang kembali dan status anggota kembali mengulang muda setelah mengikuti OKK (Orientasi Kewartawanan dan Keorganisasian).

Terakhir SE PWI tentang Donasi Kemanusiaan adalah wujud perhatian dan kepedulian PWI Pusat menyikapi bencana banjir Sumatera yang terjadi di Aceh, Sumatera Utara dan Sumatera Barat.

PWI Pusat melalui PWI Peduli telah membuka donasi kemanusian melalui Rekening BRI KCP Lemhanas dengan Nomor Rekening: 059601000155307 atas nama PWI dan mengimbau semua anggota PWI se-Indonesia untuk berpartisipasi memberikan donasi.

“Donasi yang terkumpul tersebut nantinya akan disalurkan ke lokasi bencana setelah kondisi darurat selesai. Mari kita semua anggota PWI bersama-sama berdonasi untuk membantu dan meringankan saudara-saudara kita yang terkena bencana banjir Sumatera,” ajak Zulmansyah. (rls)

« Previous PageNext Page »

  • vb

  • Pengunjung

    1095947
    Users Today : 866
    Users Yesterday : 3662
    This Year : 32457
    Total Users : 1095947
    Total views : 10734375
    Who's Online : 69
    Your IP Address : 216.73.216.135
    Server Time : 2026-01-08