Gen Z Bangun Jati Diri Baru Lewat Olahraga

December 6, 2025 by  
Filed under Olahraga

Tren Olahraga (Freepik)

SAMARINDA  — Selama bertahun-tahun ruang digital menjadi “rumah utama” bagi generasi muda dari aktivitas scrolling tanpa henti, mengejar validasi media sosial, hingga larut dalam budaya doomscrolling. Namun pola itu perlahan terbalik. Gen Z kini mulai meninggalkan dominasi layar dan menemukan versi baru dirinya melalui aktivitas fisik di dunia nyata.

Olahraga bukan lagi sekadar tren tubuh ideal, tetapi menjadi cara untuk merasa hadir, kembali terkoneksi dengan lingkungan sosial, dan mengurangi tekanan mental era digital. Komunitas, kebiasaan sehat, dan rutinitas di lapangan perlahan menggantikan interaksi virtual yang selama ini mendominasi.

Fenomena ini tergambar jelas dalam Year In Sport: Trend ke-12 yang dirilis Strava pada 3 Desember 2025, dilansir dari Medcom.id. Analisis miliaran aktivitas dari 180 juta pengguna global dan survei terhadap 30.000 responden menunjukkan perubahan budaya besar. Gen Z secara kolektif bergerak keluar dari kebiasaan santai pasif dan kini memprioritaskan kebugaran, koneksi nyata, dan kesehatan mental.

Temuan datanya signifikan. Meski 65% Gen Z terdampak inflasi, sebanyak 30% tetap berencana meningkatkan investasinya untuk kegiatan kebugaran pada 2026. Bahkan 64% responden mengaku lebih memilih membeli perlengkapan olahraga daripada menghabiskan uang untuk berkencan. Fenomena date while exercising juga meningkat, dengan 46% Gen Z memilih berolahraga sebagai opsi kencan pertama. Lari menjadi aktivitas paling populer, dan dibandingkan Gen X, Gen Z tercatat 75% lebih sering menjadikan race atau event sebagai pemantik motivasi.

Perubahan ini terasa hingga level personal bagi Adryan (25), anak muda yang telah menjadikan olahraga sebagai rutinitas. “Alhamdulillah sekarang trennya positif. Banyak anak muda yang rajin olahraga. Walaupun kadang dianggap FOMO, tapi ini FOMO yang sehat dan membawa manfaat,” ujarnya.

Namun ia menegaskan, tren ini jangan sampai bergeser ke arah gengsi. “Olahraga bukan soal gaya atau pamer barang mahal. Intinya sederhana, murah dan baik untuk jangka panjang. Hasilnya memang nggak instan, tapi akan sangat terasa saat kita makin dewasa,” tuturnya.

Ia juga memberi catatan pada tren membeli perlengkapan premium demi terlihat sporty. “Nggak perlu punya apparel mahal buat mulai olahraga. Jangan sampai cuman buat tampil keren, akhirnya berhutang atau pakai pinjol. Itu nggak sepadan,” tegasnya.

Saat ditanya olahraga favorit, ia menjawab dengan analogi khas anak muda, “Kalau buat aku, lari itu kayak nasi, Bulutangkis itu lauknya,” kata Adryan sambil tertawa. (Intan)

Handball Kukar Siap Hadapi Porprov 2026

December 6, 2025 by  
Filed under Olahraga

Para Atlet-atlet Handball Kukar usai lolos ajang BK Porprov 2025 di Samarinda

Tenggarong – Pelatih Handball Kutai Kartanegara (Kukar) Rehan Isnandar melihat hasil Babak Kualifikasi Porprov 2025 di Samarinda sebagai pijakan penting menuju persiapan tahun depan.

Tim Kukar dipastikan lolos dan membawa pulang tiga medali dari nomor indoor dan beach.

Rehan sapaan akrabnya mengatakan bahwa kontribusi nomor indoor dan beach cukup maksimal, sehingga para atlet sangat percaya diri dalam pertandingan.

“Indoor putra dan putri sama-sama dapat perunggu, sedangkan beach putra mendapat emas,” ujarnya. Sabtu (6/12/2025).

Ia mengakui nomor beach putri masih membutuhkan peningkatan, namun tetap menunjukkan perkembangan positif bagi tim.

Performa tersebut didukung jumlah atlet dan penguatan strategi selama masa persiapan.

“Target indoor tetap terjaga karena tahun lalu juga perunggu,” katanya.

Rehan menambahkan bahwa pembenahan untuk sektor putri akan dilakukan lebih sistematis agar siap menghadapi Porprov Kaltim 2026.

Agenda penguatan fisik dan penyempurnaan pola permainan telah disusun sejak awal tahun mendatang.

“Kami menargetkan medali di semua kelas, minimal perunggu,” jelasnya.

Sementara itu, dukungan juga muncul dari Sekretaris Dispora Kukar, Syafliansyah, turut memberi apresiasi kepada tim Handball dan berharap kesiapan seluruh cabor semakin matang menuju Porprov 2026.

“Kita wajib apresiasi mereka sudah berusaha semaksimal mungkin dan telah lolos menuju Porporv 2026 nanti,” tutupnya. (Adv/Dispora Kukar/Rd)

Kadispora Kukar Dukung Perluas Layanan Keolahragaan hingga Lapas Sesuai Kebutuhan Warga Binaan

December 6, 2025 by  
Filed under Olahraga

Kepala Dispors Kukar Aji Ali Husni

Tenggarong – Kepala Dispora Kukar, Aji Ali Husni, memastikan bahwa layanan olahraga tidak hanya diberikan kepada masyarakat umum, tetapi juga menyasar lembaga pemasyarakatan.

Kolaborasi ini telah berjalan lama dan terus berkembang di berbagai unit, mulai dari lapas anak, perempuan, hingga lapas dewasa.

Aji Ali menegaskan bahwa pembinaan olahraga di lapas disesuaikan dengan kondisi ruang dan fasilitas, sehingga tidak seluruh cabang olahraga bisa diterapkan.

“Tidak semua cabang bisa dilakukan di dalam lapas, jadi kami sesuaikan dengan situasi masing-masing,” ucapnya. Sabtu (6/12/2025).

Beberapa lapas hanya memungkinkan senam atau tenis meja, sementara lapangan untuk bulu tangkis belum memadai.

Untuk lapas anak, Dispora bekerja sama dalam pembinaan voli dan futsal. Di lapas perempuan, kegiatan senam menjadi aktivitas utama karena sesuai dengan ruang yang tersedia.

“Apa yang bisa diterapkan di lingkungan lapas, itu yang kami dukung,” jelasnya.

Program ini juga mengikuti arahan pembinaan dari pemerintah pusat sehingga pihaknya harus menyesuaikan.

Aji Ali menegaskan komitmen Dispora untuk tetap hadir dalam pelayanan olahraga lintas sektor.

“Kami sudah berkomitmen memperluas layanan dan memastikan pembinaan berjalan baik di semua lembaga,” tutupnya.

Dispora berharap kegiatan olahraga dapat mendukung proses rehabilitasi warga binaan lebih mudah. (Adv/Dispora Kukar/Rd)

Venue Mini Soccer Jadi Favorit Masyarakat

December 6, 2025 by  
Filed under Olahraga

Lapangan Mini Soccer di Komplek Stadion Aji Imbut, Tenggarong

Tenggarong – Kepala Dispora Kukar, Aji Ali Husni, menyampaikan bahwa beberapa venue olahraga menjadi fasilitas yang paling diminati masyarakat, seperti mini soccer, futsal, bulu tangkis, dan stadion sepak bola. Baginya, tingkat penggunaan jauh lebih penting daripada nilai sewa.

Aji Ali menjelaskan bahwa tiap venue memiliki karakteristik biaya berbeda, mulai dari ratusan ribu rupiah, sesuai dengan waktu pemakaiannya.

“Lapangan bulu tangkis sekitar Rp120 ribu, sedangkan mini soccer bisa mencapai Rp500 ribu,” ucapnya. Sabtu (6/12/2025).

Ia memastikan seluruh fasilitas tetap dirawat meski anggaran pemeliharaan terbatas.

Upaya menjaga kualitas fasilitas dilakukan agar masyarakat merasa nyaman saat berolahraga.

“Kami selalu berusaha menjaga kondisi venue supaya pengguna puas,” katanya.

Pelayanan profesional tetap dijalankan dengan pengelolaan efisien. Perbaikan bertahap terus dilakukan untuk memastikan fasilitas tetap siap digunakan.

“Yang penting kewenangan pengelolaan cukup agar peningkatan kualitas bisa berjalan optimal,” tandasnya.

Dispora menargetkan venue tetap prima dan dapat dimanfaatkan masyarakat secara luas.
(Adv/Dispora Kukar/Rd)

UMKM Pemuda Kuatkan Branding dan Taktik Bisnis

December 6, 2025 by  
Filed under Olahraga

Kepala Bidang Kepemudaan dan Kewirausahaan Dispora Kukar, Dery Wardhana

Tenggarong – Kepala Bidang Kepemudaan dan Kewirausahaan Dispora Kukar, Dery Wardhana, memandang peningkatan kualitas UMKM pemuda sebagai bagian penting dalam memperkuat ekonomi kreatif daerah.

Dalam bidang ini tidak hanya terpaku pada produksi saja, tetapi juga meliputi teknik pemasaran, identitas merek, dan pengelolaan data usaha.

Dery sapaan akrabnya menyampaikan bahwa pelaku UMKM muda perlu memahami strategi bisnis modern agar mampu bersaing.

“UMKM pemuda adalah motor inovasi yang harus terus dipacu,” ucapnya. Jumat (5/12/2025).

Ia mengatakan bahwa pendampingan terstruktur dan kolaborasi instansi dapat membuka peluang pasar lebih luas.

Pendataan usaha menjadi perhatian khusus karena berfungsi sebagai dasar pembinaan dan fasilitasi pemerintah.

“Big data UMKM nantinya akan mempermudah penyusunan program yang tepat sasaran,” jelasnya.

Pemanfaatan teknologi digital juga diyakini meningkatkan efektivitas pemasaran dan layanan. Dery pun juga mendorong wirausaha muda untuk menciptakan produk yang kreatif, mulai dari rasa, desain, hingga kemasan agar mampu bersaing di berbagai platform.

“Kami ingin UMKM muda jadi penggerak ekonomi kreatif yang mandiri yang berkelanjutan,” pungkasnya. (Adv/Dispora Kukar/Rd)

« Previous PageNext Page »

  • vb

  • Pengunjung

    1105016
    Users Today : 1381
    Users Yesterday : 4433
    This Year : 41526
    Total Users : 1105016
    Total views : 10808377
    Who's Online : 99
    Your IP Address : 216.73.216.135
    Server Time : 2026-01-10