ArabicChinese (Simplified)EnglishFrenchGermanIndonesianKorean

Air Asia Layani Rute Balikpapan – Denpasar

July 9, 2022 by  
Filed under Berita

Share this news

BALIKPAPAN –Menjawab kebutuhan pengguna jasa dalam meningkatkan rute penghubung antar daerah, Bandar Udara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan menambah rute penerbangan Balikpapan – Denpasar dan Denpasar – Balikpapan. Rute ini dilayani maskapai Indonesia Air Asia.

Acara penerbangan perdana ini dilaksanakan di area Gate 1 ruang tunggu keberangkatan Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan, dihadiri Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor, Kepala Otoritas Bandara Wilayah VII Anung Bayumurti, Komandan Lanud Dhomber Balikpapan Kolonel Pnb Sidik Setiyono, General Manager Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan Rika Danakusuma, dan Direktur Utama Indonesia AirAsia, Veranita Yosephine Sinaga.

Pembukaan rute baru rute Denpasar – Balikpapan berangkat pukul 15.35 dan Balikpapan – Denpasar berangkat pukul 16.00 WITA menggunakan pesawat Airbus 320 yang dapat mengangkut 180 orang. Frekuensi penerbangan dilakukan 3 kali dalam satu minggu yakni Senin, Selasa dan Sabtu.

Isran Noor, Gubernur Kalimantan Timur menyampaikan, selamat kepada Indonesia AirAsia yang telah memulai penerbangan perdananya dari Balikpapan – Denpasar dan Denpasar – Balikpapan.

Dalam kesempatan yang sama Rika Danakusuma, General Manager Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan turut menyampaikan, dengan dibukanya rute baru ini diharapkan memberikan dampak positif bagi industri penerbangan.

“Mudah-mudahan ke depannya tidak hanya berhenti sampai sini saja namun bisa melebarkan sayapnya ke rute-rute lainnya,” ujar Rika. Ia juga berharap penambahan rute ini berdampak baik terhadap pemulihan ekonomi di Kalimantan Timur.

Dalam kesempatan itu, Veranita, direktur utama Indonesia AirAsia mengatakan, sangat senang dan berbangga dapat mengikuti penerbangan berjadwal di Bandara SAMS Sepinggan.

“Ini merupakan momentum positif bagi Indonesia AirAsia dan AirAsia Group untuk bisa melayani penerbangan Balikpapan – Denpasar yang dimulai dari Denpasar – Balikpapan. Kami juga merasa bangga pesawat kami bisa melayani pengguna jasa Bandara SAMS dan membantu pertumbuhan ekonomi di wilayah Kalimantan Timur,” ujar Veranita.

Sebagai informasi, Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan selama periode 2022 bulan Januari hingga Juni tercatat melayani pesawat udara sebanyak 18.503 pergerakan, penumpang sebanyak 1.748.178 dan sektor kargo 23.181.105 kilogram. (*)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.