Kecamatan Samboja Optimalkan Peran Waduk

October 27, 2023 by  
Filed under Kutai Kartanegara

Share this news

TENGGARONG– Jadi sarana irigasi, Kecamatan Samboja melakukan perawatan dan pembenahan Waduk Samboja. Selain dikenal sebagai daerah penghasil perikanan yang cukup besar, Kecamatan Samboja Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) menjadi salah satu sentra penghasil beras. Waduk Samboja menjadi sumber irigasi untuk pengairan lahan pertanian warga setempat. Seperti sawah. Tak pelak keberadaan Waduk Samboja cukup penting bagi warga.

Waduk Samboja terbentang melewati tiga kelurahan maupun desa di antaranya Kelurahan Wonotirto, Tanjung Harapan dan Desa Karya Jaya.

Camat Samboja Damsik

“Ini menjadi tugas kami untuk mempertahankan waduk. Karena warga kami rata-rata petani,” ucap Camat Samboja Damsik, Kamis (26/10/2023).

Utamanya menjaga waduk dari aktivitas penambangan ilegal. Bahkan Damsik telah mengintruksikan seluruh kepala desa dan lurah untuk segera melapor jika ditemukan aksi penambangan batu bara ilegal di sekitar lokasi Waduk Samboja.

Pihaknya juga telah memberi imbauan kepada masyarakat untuk melapor dan tak segan menyuarakan penolakan saat ditemukan penambangan ilegal.

“Saya selalu mengimbau kepada masyarakat sekitar waduk. Agar bersama-sama menolak penambang liar,” tutupnya. (adv/diskominfo kukar)


Share this news

Respon Pembaca

Silahkan tulis komentar anda...





Redaksi menerima komentar terkait artikel diatas. Isi komentar menjadi tanggung jawab pengirim. Redaksi berhak tidak menampilkan komentar jika mengandung perkataan kasar, menyinggung, mengandung fitnah, tidak etis, atau berbau SARA.