Pelaku Pencabulan Anak Divonis 10 Tahun dan Denda Rp 625 Juta

April 27, 2023 by  
Filed under Serba-Serbi

MALANG – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Kota Malang memutuskan terdakwa Aris Rosidi (60 th) dalam perkara pencabulan terhadap anak dengan pidana penjara 10 tahun  dan denda Rp. 625 Juta  subsidiair 6 bulan kurungan, dalam persidangan di PN Kota Malang,Rabu sore ( 26/4/2023).

Kepala Seksi Intelijen Kejari Batu M. Januar Ferdian dalam keterangan tertulisnya menyebutkan persidangan  terdakwa dilaksanakan secara virtual melalui aplikasi zoom meeting.  Terdakwa mengikuti persidangan secara online dari Lembaga pemasyarakatan Kelas IA Lowokwaru Malang.

Ketua Majelis Hakim Pengadilan Negeri Malang Yuli Atminingsihmemutus terdakwa terbukti bersalah secara sah  meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana melakukan kekerasan atau ancaman kekerasan, memaksa, melakukan tipu muslihat, serangkaian kebohongan, atau membujuk anak untuk melakukan atau membiarkan dilakukannya perbuatan cabul.

Putusan Majelis Hakim tersebut lebih ringan dari Tuntutan Jaksa Penuntut Umum yang menuntut terdakwa dengan tuntutan 12 tahun Penjara.  Terhadap Putusan Majelis Hakim tersebut baik Jaksa Penuntut Umum maupun terdakwa menyatakan sikap pikir -pikir. (Buang Supeno)

Pj Wali Kota Batu: Hari Pertama Masuk Kantor, Semangat Baru Tingkatkan Pelayanan

April 26, 2023 by  
Filed under Serba-Serbi

BATU– Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, menyampaikan harapan kepada seluruh ASN untuk menjadikan momen hari pertama beraktifitas di kantor setelah libur Idul Fitri 1444 Hijriyah, menjadi momen untuk menjadi semangat baru dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Hal ini disampaikan Aries, saat memberikan amanat sebagai pembina, dalam apel bersama hari pertama usai libur Idul Fitri di Halaman Balaikota Amongtani Kota Batu, Rabu ( 26/4/2023).

Selain itu, Aries juga menginginkan agar ASN menjadikan momen Idul Fitri sebagai semangat untuk introspeksi diri terhadap pelayanan kepada masyarakat. Introspeksi diri sangat penting untuk mengevaluasi kelebihan dan kekurangan kinerja masing-masing unit kerja sehingga ke depan dapat memberikan pelayanan terbaik.

“Mari kita jadikan momen Idul Fitri dan hari pertama setelah libur ini, sebagai semangat baru dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Selain juga menjadi sarana introspeksi diri terhadap kinerja masing-masing sehingga ke depan dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” lanjut Aries.

Usai apel pagi dilanjutkan dengan halal bi halal dengan berjabat tangan seluruh peserta apel pagi Pj Wali Kota Batu menyampaikan ucapan Selamat Merayakan Idul Fitri 1444 Hijriyah kepada seluruh ASN dan mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada ASN yang telah masuk kantor tepat waktu.

Sesuai dengan himbauan pemerintah, ia juga memberikan toleransi kepada ASN yang masih dalam perjalanan mudik lebaran untuk menghindari kemacetan sehingga dapat beraktifitas kembali dengan sehat dan selamat.

Apel pagi terasa istimewa karena saat berhalal bi halal, ASN dihibur oleh musik gambus dan tarian sufi. Apel pagi dan Halal bi Halal dihadiri oleh Sekretaris Daerah, Zadim Effisiensi, Staf Ahli, Asisten, Pimpinan OPD, PNS dan Non PNS serta Kepala Sekolah se-Kota Batu. (Buang Supeno)

Polres Kubar Menerima Kunjungan Tim Supervisi Operasi Ketupat Mahakam 2023

April 26, 2023 by  
Filed under Serba-Serbi

Kutai Barat – Polres Kutai Barat Polda Kaltim menerima kunjungan Tim Supervisi Biro OPS Polda Kaltim melaksanakan Supervisi dalam rangka Operasi Ketupat Mahakam 2023 yang dilaksanakan di Polres Kutai Barat Rabu, (26/04/2023)

Kegiatan tersebut dipimpin Karo Ops Kombes Pol. Frans Barung, Dir.Intelkam Kombes Pol. Dedy. K, MTCP Kabid Propam Kombes Pol. Bambang S, Wadir Polairud AKBP Jepri Y, Kasubdit Waprof AKBP I Nyoman Suantara, Kapolres Kubar AKBP Heri Rusyaman, Waka Polres Kubar Kompol I Gde Dharma Suyasa, Kabag Ops Kompol Jumali  serta PJU Polres Kubar.

Kegiatan Tim Supervisi Biro Ops Polda Kaltim melakukan pengecekan di beberapa pos pelayanan terpadu pelabuhan Melak  Pos Pengamanan Simpang Raya untuk memeriksa administrasi serta capaian pelaksanaan Operasi Ketupat Mahakam 2023, sekaligus melakukan pendalaman terkait administrasi dan data pendukung Operasi Ketupat Mahakam 2023 meliputi data posko, ren giat dan hasil giat, data anev, tabulasi, input pelaporan online, penggunaan dukungan anggaran, ren ops, perintah pelaksanaan ops, hubungan tata cara kerja (htck), serta data penerimaan dukungan operasi, demi memastikan bahwa kegiatan dilaksanakan dengan tepat dan baik.

Frans Barung menuturkan, personel yang melaksanakan jaga pos baik pengamanan, pelayanan dan terpadu agar tetap waspada dan lebih peduli pada keadaan Sitkatibmas di sekitar pos. Dalam pelaksanaan pengamanan Pos agar ditingkatkan kembali laporan kegiatan selama Operasi berlangsung melalui Aplikasi SOT Presisi.

“Kepada Para Perwira yang bertanggung jawab pada masing masing Pos agar selalu melaksanakan Waskat kepada Personel Pos sehingga jangan sampai Pos ditinggal dalam keadaan kosong, tegas Kombes Frans Barung.

Ditambahkan agar personel untuk melaksanakan Himbauan yang Humanis kepada masyarakat terutama di tempat tempat wisata.

“Jangan terpancing dengan isu-isu dan berita Hoax yang berkembang. Laksanakan Tugas dengan penuh rasa tanggung jawab, “tutupnya. (*)

Polres Batu Berangkatkan Balik Mudik Gratis Tujuan Jakarta

April 25, 2023 by  
Filed under Serba-Serbi

BATU  – Polres Batu Polda Jatim, selenggarakan kegiatan Balik Mudik Gratis Jurusan Batu – Jakarta melalui terminal Kota Batu, Selasa (25/4/2023).

Kapolres Batu AKBP Oskar Syamsuddin menyebut pihaknya berkomitmen membantu masyarakat yang akan kembali ke Jakarta pada masa balik mudik. Selain itu, merupakan salah satu upaya untuk membantu mengurai kemacetan dengan cara pemudik diberangkatkan kembali ke Jakarta dengan menggunakan bus.

Oskar mengungkapkan Polres Batu menyiapkan  satu armada bus untuk mengangkut pemudik dari Batu ke Jakarta yaitu Bus pariwisata  dengan kapasitas 49 orang .

Kapolres Batu AKBP Oskar Syamsuddin

“Kami berharap dengan adanya layanan ini dapat membantu para pemudik untuk kembali ke Jakarta setelah  mudik ke Kota Batu dengan aman dan berkesan, selama dalam perjalanan semoga selamat sampai tujuan,” tandas Oskar.

Salah satu penumpang yang mengikuti Balik Mudik Gratis ini Ibu Murfi mengungkapkan kegembiraanya dengan apa yang dilakukan oleh Polres Batu.

“ Saya mengucapkan terima kasih kepada Polres Batu dan Pak Kapolres yang telah memfasilitasi kami untuk Mudik Balik , saya berharap ditahun tahun berikutnya masih akan dilanjutkan kembali,” ujar Murfi. (Buang Supeno)

BMKG Pastikan Gelombang Panas Asia Tak Sampai Jawa Timur

April 25, 2023 by  
Filed under Serba-Serbi

SURABAYA– Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Kelas I Juanda, Taufiq Hermawan memastikan gelombang panas yang terjadi di Asia tidak akan sampai ke Jawa Timur meski dalam dua hari terakhir suhu di Jatim terasa lebih panas.

Dalam keterangan tertulisnya Taufiq Hermawan  menjelaskan dari hasil pengamatan, suhu maksimum wilayah Indonesia tercatat 37,2 derajat Celsius. Sedangkan wilayah Jatim tercatat suhu maksimum harian mencapai 35,4 derajat Celsius, Senin (  24 /4/ 2023 ).

Kondisi gelombang panas ini dapat ditetapkan apabila memenuhi dua indikator statistik suhu kejadian. Pertama, gelombang panas umumnya terjadi di wilayah yang berada pada lintang menengah hingga lintang tinggi, berdekatan dengan daratan yang luas seperti wilayah kontinental dan sub-kontinental. Kedua, secara indikator statistik suhu kejadian, menurut Badan Meteorologi Dunia (WMO), gelombang panas atau heatwave didefinisikan sebagai periode cuaca dengan kenaikan suhu lebih dari 5 derajat Celsius dari rata-rata klimatologis suhu maksimum di suatu lokasi, selama lima hari berturut-turut atau lebih.

“Wilayah Indonesia tidak mengalami gelombang panas karena berada di wilayah ekuator dengan kondisi geografis kepulauan dan dikelilingi perairan yang luas,” kata Taufiq, Selasa (25/4/2023).

Taufiq mengungkapkan wilayah Jatim diapit oleh Laut Jawa di sebelah Utara dan Samudera Hindia yang luas di sebelah Selatan. Dan dalam sepekan terakhir, suhu maksimum di wilayah Jawa Timur berkisar antara 33 – 35 derajat Celsius.

“Masih dalam kisaran normal klimatologi dibandingkan tahun-tahun sebelumnya,” lanjutnya.

Oleh karrna itu, Taufiq berharap masyarakat tidak perlu panik dengan fenomena gelombang panas Asia yang saat ini melanda sejumlah negara dengan suhu yang sangat tinggi. Masyarakat diimbau untuk tidak panik menyikapi informasi yang beredar mengenai gelombang panas tersebut. Kami sarankan untuk mengonsumsi cukup air putih agar tidak mengalami dehidrasi, selain itu sebaiknya menggunakan pakaian tertutup atau tabir surya apabila beraktivitas di luar ruangan. (Buang Supeno)

« Previous PageNext Page »

  • vb

  • Pengunjung

    1073758
    Users Today : 2153
    Users Yesterday : 4022
    This Year : 10268
    Total Users : 1073758
    Total views : 10571777
    Who's Online : 99
    Your IP Address : 216.73.216.188
    Server Time : 2026-01-03